Search

Pecahkan Rekor Asia, Rica Bidik Paralimpiade 2020

INILAHCOM, Jakarta - Rica Oktavia menyumbang medali emas sekaligus memecahkan rekor Asia di Asian Para Games 2018 di nomor lompat jauh kategori T20. Selanjutnya, Rica bidik Paralimpiado 2020 di Tokyo.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (8/10), Rica juga berhasil memecahkan rekor Asia yang bertahan sejak tahun 2016 dengan lompatan sejauh 5,25 meter.

Sebelumnya rekor Asia lompat jauh tercatat atas nama atlet Malaysia, Siti Noor Radiah Ismail dengan jarak lompatan 5,20 meter yang dicatatkan di Paralimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil.

Di Asian Para Games 2018, Siti Noor hanya meraih medali perak dengan lompatan sejauh 5,18 meter. Medali perunggu diraih atlet Jepang, Sakai Sonomi dengan lompatan 5,02 meter.

"Alhamdulillah bisa melewati rekor Asia. Saya senang bisa mencapai target medali emas. Saya ingin tampil di Paralimpiade 2020 di Tokyo," ujar Rica.

Sukses meraih medali emas membuat atlet berusia 25 tahun itu dipastikan meraih bonus 1,5 miliar Rupiah dari pemerintah. Rica sudah memiliki rencana terkait hal itu.

"Akan saya gunakan untuk membiayai ayah dan ibu naik haji," tutur gadis asal Minang tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pecahkan Rekor Asia, Rica Bidik Paralimpiade 2020 : https://ift.tt/2QzeMfE

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pecahkan Rekor Asia, Rica Bidik Paralimpiade 2020"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.