TEMPO.CO, Jakarta - Leani Ratri Oktila gagal menambah medali emas bagi Indonesia di Paralimpiade Tokyo. Atlet 30 tahun itu harus puas dengan perak di nomor tunggal putri SL4 setelah dikalahkan wakil Cina, Cheng Hefang, dalam final di Yoyogi National Stadium, Tokyo, Ahad, 5 September 2021.
ADVERTISEMENT
Selain itu, fokusnya juga terpecah karena masih akan tampil di final ganda campuran SL3-SU5 bersama pasangannya Hary susanto.
"Saya cukup puas dengan hasil yang saya dapatkan sejauh ini. Untuk saat ini saya harus mengakui bahwa lawan saya lebih baik dari saya. Tadi malam, tes doping memakan waktu begitu lama sehingga saya kelelahan ketika selesai, saya tidak punya energi lagi,” kata Ratri, seperti dikutip Antara.
"Tapi mungkin saya juga tidak bisa terlalu fokus pada pertandingan ini karena saya masih ada pertandingan ganda lagi nanti."
Perak ini menjadi medali kedua yang diraih atlet asal Riau ini di Paralimpiade 2020. Sehari sebelumnya ia berhasil merebut emas dengan menjuarai juara nomor ganda putri SL3-SU5, bersama pasangannya Khalimatus Sadiyah.
Hari ini, medali emas masih mungkin diraih Leani Ratri Oktila dari nomor ganda campuran SL3-SU5. Berpasangan dengan Hary Susanto, ia akan melawan Lucas Mazur/Faustine Mazur (Prancis) di final.
Selain dari Leani dan Hary, Indonesia juga berpeluang menambah medali lain, yakni perunggu dari nomor para-badminton. Fredy Setiawan akan menghadapi Tarun (India) di nomor tunggal putra SL4.
Hingga kini Indonesia sudah mengumpulkan satu emas, tiga perak, dan tiga perunggu.
Simak daftar Peraih Medali Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020:
Medali Emas
- Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah dari para-badminton di nomor ganda putri SL3-SU5.
Medali Perak
- Leani Ratri Oktila dari para-badminton nomor tunggal putri SL4.
- Dheva Anrimusthi dari para-badminton nomor tunggal putra Standing Upper 5.
- Ni Nengah Widiasih dari para-powerlifting kelas 41 kg putri.
Medali Perunggu
- Suryo Nugroho dari para-badminton tunggal putra Standing Upper 5.
- David Jacobs dari para-tenis meja kelas 10.
- Saptoyogo Purnomo dari para-atletik nomor lari 100 meter T37 putra.
Catatan: Judul artikel ini sudah diubah pada Ahad, 5 September 2021, pada pukul 19:00 WIB, dengan menghilangkan kata "hanya". Awalnya kata "Hanya" kami pakai untuk menunjukkan bahwa kemampuan Leani sudah berada di level medali emas. Mohon maaf bila dianggap kurang sensitif.
Baca Juga: Begini Komentar Jokowi Setelah Indonesia Raih Emas di Paralimpiade Tokyo
Lihat Juga
"Sport" - Google Berita
September 05, 2021 at 07:57AM
https://ift.tt/2WP631w
Hasil Paralimpiade Tokyo: Leani Ratri Oktila Raih Perak di Tunggal Putri - Sport Tempo.co
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Paralimpiade Tokyo: Leani Ratri Oktila Raih Perak di Tunggal Putri - Sport Tempo.co"
Posting Komentar