Liputan6.com, Jakarta - Kymco nampaknya bersiap memeriahkan pasar kendaraan ramah lingkungan. Hal itu terungkap dari gambar paten Kymco RevoNEX yang beredar di media sosial.
Menggunakan desain motor sport, kendaraan listrik ini diklaim nyaman dikendarai.
Seperti dilansir Motorbeam, perusahaan otomotif asal Taiwan ini dikenal sebagai produsen motor konvensional dan ATV. Melihat perkembangan pasar, saat ini Kymco siap memproduksi kendaraan listrik.
Dari gambar yang beredar, terlihat RevoNEX memiliki lampu depan ganda, baterai dan motor listrik berada di bawah fairing. Sementara di bagian belakang, terdapat lampu dua bagian.
Berbeda dengan motor listrik pada umumnya, Kymco RevoNEX memiliki fitur gearbox konvensional 6-kecepatan yang dioperasikan melalui kopling.
Mirip dengan kopling Rekluse yang tersedia di MV Agusta Turismo Veloce SCS, motor ini bisa dikendarai seperti motor pada umumnya. Rem yang disematkan pada RevoNEX juga berada di lokasi konvensional.
Kymco juga menyebut, teknologi ini diterapkan untuk menarik konsumen yang gemar dengan sepeda motor sport. Tak hanya itu, kebanyakan motor listrik yang dijual saat ini menggunakan metode skuter listrik.
Terdapat Dua Varian
Selain itu, pabrikan juga menawarkan sistem amplifikasi suara pada RevoNEX yang akan meningkatkan kebisingan motor dan gearbox.
Meski belum ada pernyataan resmi, motor tersebut kabarnya akan hadir dengan dua versi, yakni tipe standar dan premium. Khusus tipe premium, spesifikasi yang diusung lebih tinggi, seperti rem Brembo dan suspensi Ohlins.
Hingga saat ini, Kymco juga belum mau memberikan komentar terkait harga dan kapan motor terbarunya itu akan diluncurkan.
Kymco RevoNEX Menggeser Paradigma Motor Skuter Produsen Motor Taiwan
Kymco RevoNEX meninggalkan karakter produsen asal Taiwan ini sebagai penghasil skuter. Sosok baru ini tidak saja desain yang berubah, konsep penggeraknya pun berbeda dan akan terbukti di EICMA 2019.
Tahun lalu, Kymco mengeluarkan kejutan dengan kehadiran sportsbike konsep. Sportbike sejati bukan lagi skuter. adalah SuperNEX adalah motor listrik dengan gearbox dan motor akustik untuk memberikan kesan tradisional yang lebih di EICMA 2018.
Kali ini muncul lagi motor naked seperti sudah diberitakan beberapa waktu lalu. Para pengamat sepeda motor menantikan kejutan baru dari Kymco.
Pastinya Kymco RevoNEX merupakan motor listrik seperti SuperNEX. Mungkin saja kejutan itu adalah suara yang akan diciptakan, ya suara artifisial. Suara buatan bisa bikin motor listrik jadi lebih garang seperti motor bemesin konvensional.
Kymco RevoNEX terlihat punya panel meter tanpa cover. Artinya, bagian lampu depan bakal berdiri sendiri, tidak bersanding dengan fairing seperti SuperNex.
Toh nuansa sport dari RevoNex tak lantas hilang. Utamanya jika menilik ke bagian jok. Penyangga bokong itu dibuat terpisah dengan area buritan menjulang. Sementara untuk stop lamp-nya berbentuk vertikal. Sudah pasti penerangannya LED. Hal unik justru terlihat dari lampu sein yang terintegrasi dengan sepatbor belakang.
Secara tampilan, kentara sekali perbedaan antara RevoNex dan SuperNex. Meski disinyalir, terapan teknologi maupun fiturnya masih sama. Berkaca dari produk sebelumnya, Kymco punya perangkat bernama Full Engagement Performance (FEP).
Seperti pada SuperNex, sistem ini berfungsi mengoptimalkan keluaran tenaga ke roda. Apalagi kita tahu, motor listrik dikenal dengan output-nya yang buas.
Gejala selip bakal direduksi ketika RevoNex diajak berakselerasi. Pun saat dia melahap berbagai kondisi trek. Bisa dikatakan perangkat ini layaknya fitur traction control.
Tak hanya itu, Kymco FEP juga berperan mencegah ban belakang terangkat saat motor melakukan pengereman mendadak. Merujuk dari keterangan pihak pabrikan, kinerja FEP tadi juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Yang bertujuan agar pengendara memaksimalkan performa si tunggangan secara menyeluruh.
Simak Video Pilihan Berikut Ini:
"Sport" - Google Berita
July 12, 2020 at 12:12PM
https://ift.tt/2W8VTFI
Motor Sport Listrik Kymco Semakin Nyata, Ini Info Terbarunya - Liputan6.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Motor Sport Listrik Kymco Semakin Nyata, Ini Info Terbarunya - Liputan6.com"
Posting Komentar