Search

Turnamen Penutup Indonesia Masters 14-17 Desember

INILAHCOM, Jakarta - Turnamen golf penutup Indonesia Masters akan dilaksanakan 14-17 Desember 2017. Sebagai turnamen penutup, Indonesian Masters dipastikan akan mendapatkan lebih banyak poin di Official World Golf Ranking (OWGR).

Tahun ini merupakan tahun ketujuh penyelenggaraan turnamen yang kembali akan dilaksanakan di Royale Jakarta Golf Club untuk memperebutkan total hadiah senilai 750 ribu Dolar AS (9,9 miliar Rupiah).

Sebagai turnamen penutup, pemenang dari Asian Tour Order of Merit ini akan diumumkan dan dinobatkan pada akhir acara. Selain itu, klasemen akhir pada daftar Merit juga akan ditentukan. Pada hari terakhir turnamen, Indonesian Masters akan menggelar acara pemberian penghargaan kepada semua pemenang tour di tahun 2017.

Pada turnamen ini, pemenang Asian Tour Oder of Merit akan mendapatkan dispensasi untuk bermain di The Open Championship dan The World Championship di Meksiko.

Dan juga runner-up di daftar Merit dapat bermain di event yang sama. Indonesian Masters juga merupakan babak ketiga dari Panasonic Swing, yaitu rangkaian poin agregat yang mencakup lima turnamen di Thailand, India, Indonesia, Malaysia dan Jepang, dimana pemain Asian Tour mendapat bagian dari bonus yang menguntungkan.

Sebagai penutup musim, Indonesian Masters dipastikan akan mendapatkan lebih banyak poin di Official World Golf Ranking (OWGR). Poin OWGR hanya diberikan kepada turnamen dari tur profesional terkemuka dari seluruh dunia seperti kejuaraan golf dunia, pertandingan olimpiade dan piala dunia golf. Pemenang Indonesia Masters akan menerima 20 poin OWGR.

"Mewakili Asian Tour, saya ingin meyambut Indonesian Masters sebagai turnamen terakhir di musim ini, saya yakin hal ini akan semakin memperkuat fondasi turnamen ini," kata Jimmy Masrin, Founder dari Indonesian Masters dan Chairman Asian Tour, dalam rilis yang diterima INILAHCOM.

"Indonesian Masters dipastikan akan menjadi turnamen yang terbaik di penghujung tahun 2017. Turnamen ini dengan cepat berkembang menjadi salah satu acara premium di Indonesia dan saya percaya akan terus berkembang di masa yang akan datang," tambahnya.

Indonesian Masters juga merupakan salah satu kunci penting bagi pegolf lokal Indonesia. Untuk itu, turnamen ini akan bekerja sama dengan PGA Tour of Indonesia (PGATI).

"Indonesian Masters telah menjadi salah satu kompetisi olahraga yang paling besar di Indonesia dan juga menjadi salah satu kebanggaan kami untuk bisa masuk di dalam jadwal PGA Tour of Indonesia," ungkap Johannes Dermawan, Chairman of PGATI.

"Acara ini telah mengembangkan dunia golf profesional di negara kita. Hal ini dikarenakan banyak atlet profesional yang ikut serta, sehingga dapat menjadi inspirasi bagi generasi baru dan membangun Indonesia sebagai negara yang kuat di bidang golf," tandasnya.

Lee Westwood, pegolf asal Inggris memenangkan turnamen ini sebanyak tiga kali (2011, 2012, dan 2015). Sedangkan Bernd Wiesberger asal Australia menang di tahun 2013, dan Anirban Lahiri asal India meraih juara di tahun 2014. Tahun lalu, penghargaan jatuh kepada Poom Saksansin dari Thailand yang menang dengan lima-pukulan dan hal ini merupakan kemenangan pertamanya di Asian Tour.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Turnamen Penutup Indonesia Masters 14-17 Desember : http://ini.la/2395590

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Turnamen Penutup Indonesia Masters 14-17 Desember"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.