Search

CLS Knights Luncurkan Logo Baru

INILAHCOM, Surabaya - Jelang tampil di ASEAN Basketball League (ABL) musim 2017-18, CLS Knights meluncurkan logo baru di GOR Kertajaya, Jumat (10/11/2017) yang bertepat dengan Hari Pahlawan.

Diawali dengan prosesi perkenalan logo baru dan pemotongan tumpeng, Christopher Tanuwidjaja selaku Managing Partner CLS Knights Indonesia dalam sambutannya mengatakan, acara ini digelar sebagai wujud penghormatan bagi para pahlawan dan Surabaya dikenal sebagai kota Pahlawan.

"Momentum pergantian logo ini kami laksanakan di hari Pahlawan. Tujuannya meneladani semangat dan pengorbanan para pejuang kita di masa lampau, terutama mengenai pertempuran di kota Surbaya tahun 1945. Yang mana semangat para pejuang kita tidak pernah padam, menghadapi berbagai macam tantangan dan tekanan bahkan dari Negara - Negara yang jauh lebih modern pada saat itu," ungkap Christopher.

"Maka dari itu kami memilih hari ini sebagai peresmian logo baru kami yang melambangkan CLS Knights sebagai pasukan Elite dari Surabaya Indonesia, bangkit menghadapi segala tantangan dan tekanan dari berbagai pihak, demi nama Indonesia. Media day pada hari ini sekaligus juga untuk mengenal lebih dekat dan mengakrabkan diri dengan para jurnalis serta fans kami (Knights Society), juga doa bersama agar musim ini kami bisa mengarungi ABL dengan sebaik mungkin," tambahnya.

Christopher juga berpesan agar Mario Wuysang dan kawan-kawan bermain dengan penuh semangat dan diharapkan membuat bangga para fansnya.

Sementara itu, Shooting Guard CLS Knights, Sandy Febiansyakh Kurniawan mengaku sudah tidak sabar untuk berlaga di ajang ABL dimana gim pertama akan digelar, Sabtu (18/11) mendatang melawan wakil Taiwan, Formosa Dreamers.

"Tentunya sangat excited karena level kompetisinya lebih tinggi dari IBL. Di ABL kita banyak bertemu dengan karakter pemain yang berbeda, baik pemain lokal maupun asing," kata pemain yang akrab disapa Keceng.

"Saya pernah mengikuti beberapa musim ABL ketika Mario jadi MVP. Harapan saya buat fans CLS Knights, mohon doa dan support-nya secara langsung, supaya kami bisa memberikan yang terbaik untuk Surabaya dan Indonesia," ujarnya.

Bagi fans CLS Knights yang ingin membeli tiket pertandingan bisa dipesan melalui loket.com. Berikut daftar harga tiket berdasarkan kelas-kelasnya:

VIP NORTH & SOUTH Wings: Rp 65.000,

VIP North & South Season Tickets (Nov 2017 - Mar 2018): Rp 468.000

COURTSIDE: Rp 170.000

COURTSIDE Season Tickets (Nov 2017 - Mar 2018): Rp 1.360.000

TRIBUN: Rp 40.000

TRIBUN Season Tickets (Nov 2017 - Mar 2018): Rp 320.000.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan CLS Knights Luncurkan Logo Baru : http://ini.la/2417444

Bagikan Berita Ini

0 Response to "CLS Knights Luncurkan Logo Baru"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.