Suara.com - Forward Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo dinobatkan sebagai Most Valuable Player (MVP) alias pemain terbaik NBA Finals 2021 setelah mengantarkan timnya menjuarai NBA 2020-2021, dengan merebut empat gim terakhir dari enam laga yang dimainkan dalam partai puncak ini.
Sementara Milwaukee Bucks akhirnya menuntaskan penantian selama 50 tahun untuk menjadi juara NBA lagi. Milwaukee Bucks jadi kampiun NBA 2020-2021 setelah mengakhiri NBA Finals 2021 dengan keunggulan 4-2 atas Phoenix Suns.
Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Rabu (21/7/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Jadi MVP NBA Finals 2021, Berikut Fakta Giannis Antetokounmpo
Baca Juga: Tiba di Tokyo, Novak Djokovic Langsung Jajal Lapangan Olimpiade
Forward Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo dinobatkan sebagai Most Valuable Player (MVP) alias pemain terbaik NBA Finals 2021 setelah mengantarkan timnya menjuarai NBA 2020-2021, dengan merebut empat gim terakhir dari enam laga yang dimainkan dalam partai puncak ini.
Pada gim keenam yang menuntaskan kemenangan 4-2 Milwaukee Bucks atas Phoenix Suns, Bucks menang 105-98 atas Suns di Fiserv Forum, Milwaukee, Amerika Serikat, Rabu (21/7/2021) pagi WIB.
2. Milwaukee Bucks Kampiun Musim 2020-2021, Berikut Daftar Juara NBA dari Masa ke Masa
Milwaukee Bucks akhirnya menuntaskan penantian selama 50 tahun untuk menjadi juara NBA lagi. Milwaukee Bucks jadi kampiun NBA 2020-2021 setelah mengakhiri NBA Finals 2021 dengan keunggulan 4-2 atas Phoenix Suns.
Baca Juga: Tim Renang Indonesia Mulai Latihan di Tokyo Aquatics Center jelang Olimpiade
Pada gim keenam yang dihelat di Fiserv Forum, Milwaukee, Amerika Serikat, Rabu (21/7/2021) pagi WIB, Milwaukee Bucks mengalahkan Phoenix Suns dengan skor 105-98.
3. Olimpiade: 26 Atlet Indonesia Sudah Berkumpul di Tokyo
Sebanyak 26 atlet Indonesia telah berada di Tokyo, Jepang, setelah kloter ketiga yang berisikan lifter Deni serta dua pedayung Mutiara Rahma Putri dan Melani Putri tiba di Bandara Narita Tokyo, Rabu (21/7/2021).
Secara keseluruhan, Indonesia mengirim 28 atlet ke Olimpiade Tokyo. Pemberangkatan mereka dibagi menjadi empat kloter. Bulu tangkis menjadi kloter pertama dengan jumlah 11 atlet, dan mereka sudah tiba di Jepang pada Jumat (9/7/2021).
4. Bukan Pensiun, Ini yang Diinginkan Maverick Vinales di MotoGP 2022
Maverick Vinales belakangan kerap menjadi sorotan usai pembalap Spanyol ini menyatakan akan hengkang dari tim Yamaha setelah MotoGP musim ini berakhir.
Masa depan dari Vinales pun mengundang banyak tanda tanya. Dilansir dari GP One, meski belum menyibak ke tim mana iaa akan pergi, yang jelas mantan rekan setim Valentino Rossi ini menyatakan belum berencana akan pensiun.
5. Gagal Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032, Indonesia Incar 2036
Indonesia tak patah arang kendati sudah dipastikan gagal menjadi tuan rumah Olimpiade 2032, dan bertekad untuk kembali ikut bidding untuk edisi 2036.
Komite Olimpiade Internasional (IOC) telah resmi memilih Australia, tepatnya kota Brisbane sebagai tuan rumah Olimpiade 2032. Peresmian itu dilakukan di Tokyo pada Rabu (21/7/2021).
"Sport" - Google Berita
July 22, 2021 at 09:56AM
https://ift.tt/3eISiaV
Top 5 Sport: Jadi MVP NBA Finals 2021, Berikut Fakta Giannis Antetokounmpo - Suara.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Top 5 Sport: Jadi MVP NBA Finals 2021, Berikut Fakta Giannis Antetokounmpo - Suara.com"
Posting Komentar