Merdeka.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menghadiri sosialisasi program limitless e-sport academy (LEAD) dari Indihome, di Gedung Telkom Indonesia-Witel Solo, Jumat (1/10). Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu hadir sebagai pembicara bersama General Manager Witel Solo, Pribadi Nirwana dan Wakil Ketua ESI Jawa Tengah.
Kepada komunitas gamers, Gibran menegaskan bahwa pihaknya akan mendukung penuh semua olahraga di Kota Bengawan termasuk e-sport.
"Kita akan dukung penuh agar berprestasi. Kebetulan di ajang PON kita juga mengirimkan atlet e-sport. Semua olahraga akan kita dukung," kata Gibran di Surakarta.
Gibran menambahkan Kota Solo akan siap untuk mendukung pembinaan atlet-atlet e-sport yang ada. Hal ini merupakan upaya agar atlet e-sport khususnya Kota Solo dapat berprestasi
"Kebetulan saya sudah sering menyelenggarakan event-event pertandingan e-sport. Nanti jika pandemi sudah selesai akan kita adakan lagi event-event e-sport," ungkapnya.
Sebelum berkiprah di dunia politik dengan menjabat wali kota, Gibran bersama adiknya Kaesang Pangarep memang beberapa kali menggelar event e-sport. Tak hanya di Solo, kegiatan serupa juga dihelat di Jakarta dan kota lainnya.
Akhir tahun 2019 lalu, kedua putra presiden membuka Free Fire Esport Competition yang memperebutkan Piala Mas Gibran di Diamond Solo Convention Center. Sedikitnya 228 tim ikut memeriahkan kompetisi game online yang menjadi salah satu cabang olahraga di Asian Game dan Sea Game tersebut. Kompetisi serupa kembali dihelat pada awal Februari 2020 di The Park Mall, Solobaru Sukoharjo. [cob]
"Sport" - Google Berita
October 01, 2021 at 07:04PM
https://ift.tt/3FczFrw
Kirim Atlet E-sport ke PON Papua, Gibran Ingin Semua Olahraga Berprestasi | merdeka.com - Merdeka.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kirim Atlet E-sport ke PON Papua, Gibran Ingin Semua Olahraga Berprestasi | merdeka.com - Merdeka.com"
Posting Komentar