INILAHCOM, Jakarta - Tunggal putri Indonesia, Fitriani langsung tersingkir di babak pertama Indonesia Open 2018. Fitri tak mampu mengimbangi andalan Thailand, Ratchanok Intanon.
Bertanding di Istora Senayan, Selasa (3/7/2018) pagi, Fitriani kalah dua gim langsung, 8-21 dan 16-21 dalam waktu 36 menit.
Ratchanok tampil dominan di gim pertama. Dia unggul 11-7 di interval. Selepas interval, Fitriani makin tertinggal sebelum akhirnya Ratchanok menang 21-8.
Di gim kedua, Fitriani mulai bisa mengembangkan permainan. Sempat memimpin 8-6, Fitriani tak mampu menjaga keunggulan dan Ratchanok balik memimpin 11-8 di interval. Fitriani hanya mampu memperkecil skor 12-13. Setelah itu, Ratchanok melaju dan menang 21-16.
"Masih kurang lepas mainnya. Pukulan atas dia bagus, pukulan Fitri tak bisa melewati badan dia. Pukulan Ratchanok bervariasi. Saya kalah matang dan pukulan," kata Fitriani, di mixed zone.
"Saya sudah mempelajari permainan dia. Tapi dia juga pasti nonton video pertandingan Fitri. Dia tahu kelemahan Fitri, kebiasaan Fitri, dan cara main Fitri. Saya belum maksimal mainnya," tambah Fitri.
Main di hadapan pendukung sendiri dan di pertandingan pertama membuat Fitriani sedikit tegang. Tapi, Fitriani mencoba rileks dan menjadikan dukungan penonton sebagai motivasi.
"Tegang ya pasti ada, tapi terakhir-terakhir Fitri coba tampil lebih rileks. Dukungan penonton jadi motivasi," ujarnya.
"Kalau jumpa Ratchanok lagi, defend Fitri harus lebih rapat. Mainnya harus lebih safe, fokus, dan konsentrasi. Jangan sampai ada celah serangan untuk dia," tandasnya.
Baca Kelanjutan Fitriani Langsung Tersingkir di Babak Pertama : https://ift.tt/2KI39RpBagikan Berita Ini
0 Response to "Fitriani Langsung Tersingkir di Babak Pertama"
Posting Komentar