Search

Momoto Persembahkan Gelar Kedua untuk Jepang

INILAHCOM, Jakarta - Jepang kembali meraih gelar di Indonesia Open 2018. Setelah ganda putri Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, kini gelar diraih tunggal putra Kento Momota.

Bertanding di Istora Senayan, Minggu (8/7/2018) sore, Momoto mengalahkan unggulan teratas asal Denmark, Viktor Axelsen, dua gim langsung 21-14 dan 21-19 dalam waktu 37 menit.

Ini merupakan gelar pertama Momota di level Super Series Premier atau sekarang disebut World Tour Super 1000 setelah bebas dari hukuman karena kasus judi pada 2017.

Momota memulai upayanya kembali ke level atas dunia dengan bermain di turnamen-turnamen level bawah. Dia mampu memenangkan beberapa gelar di Ceko Open, Vietnam International, Dutch Open, Makau Open. Setelah itu, pebulutangkis 23 tahun mampu menjadi runner-up Malaysia Open dan juara Indonesia Open.

"Untuk kemenangan hari ini tidak ada strategi khusus. Yang penting mental dan saya selalu berusaha memberikan yang terbaik. Laga hari ini sebenarnya sulit, terutama dari segi fisik karena saya lumayan lelah," ujar Momota, dalam jumpa pers.

"Hari ini juga spesial karena banyak orang Indonesia dukung saya. Saya puas bisa menang di turnamen besar seperti ini dan di depan fans Indonesia yang mendukugn saya," tambahnya.

Bagi Momota, keberhasilan menjadi juara di Indonesia Open menjadikan modal berharga untuk terus meraih yang terbaik di turnamen-turnamen berikutnya.

"Arti kemenangan ini luar biasa dan ini menjadi modal bagus untuk tampil di Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2018," katanya.

Jepang masih punya peluang menambah gelar lagi dari nomor ganda putra dimana Takuto Inoue/Yuki Kaneko akan menghadapi pasangan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Sementara itu, Axelsen kecewa dengan penampilannya yang buruk. Dia banyak melakukan kesalahan terutama di gim kedua.

"Pertandingan berlangsung sangat cepat, tapi saya bermain kurang bagus hari ini. Kontrol bola dan pergerakan saya selalu salah. Hari ini saya bermain buruk dan mohon maaf untuk fans saya," ungkap Axelsen.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Momoto Persembahkan Gelar Kedua untuk Jepang : https://ift.tt/2udLpq0

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Momoto Persembahkan Gelar Kedua untuk Jepang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.