Search

Resmi Dilantik, E-Sport Maros Akan Lakukan Pembinaan Atlet Profesional - RakyatSulsel

MAROS, RAKYATSULSEL.CO – Ketua Umum Pengurus Esports Indonesia (ESI) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Brigjen TNI. Wing Handoko, S.T melantik Pengurus Esports Kabupaten/Kota Se-Sulawesi Selatan Masa Bakti 2020-2024, Sabtu (27/2/2021).

Pelantikan yang dipusatkan di Ballroom Krakatau Hotel Horison Ultima Makassar ini dikhususkan untuk beberapa pengurus Kabupaten/kota diwakili oleh pengurus ESI Makassar, sementara pengurus kabupaten/kota lainnya dilantik melalui aplikasi Zoom.

Sementara itu, untuk pelantikan melalui Zoom untuk ESI Maros dilaksanakan di Baruga B kantor Bupati Maros, dengan melakukan standar protokol kesehatan covid-19.

Ketua ESI Kabupaten Maros Maros, Jumaedi usai dilantik mengatakan jika generasi muda saat ini telah berada di era digital, dimana handphone telah menjadi kebutuhan utama.

“Khususnya anak muda jaman sekarang itu mereka lebih kompeten dan masif bermain games di handphone. Nah, disinilah kehadiran ESI menjadi wadah untuk para pemain game online tersebut, banyak diantara mereka yang punya bakat terpendam,” ungkapnya.

Lebih lanjut menurut Edi, eksistensi tim esports Indonesia dalam kejuaraan tingkat dunia juga bisa dibilang cukup membanggakan. Para pemuda-pemudi sudah terbilang sangat menggemari bidang Esports dari tahun-tahun sebelumnya.

“E-sport merupakan permainan video game yang bersifat kompetitif. Apabila sebelumnya esport identik dengan game untuk PC dan konsol, kini telah menjamah ranah game mobile,” lanjutnya.

Terkahir, Edy mengatakan jika kedepan ia bersama pengurus E-Eport Maros akan melakukan penjaringan atlet dan tim untuk kemudian dibina untuk menjadi pemain profesional.

“Untuk Maros kedepan kita akan lakukan penjaringan atlet untuk tim juga melakukan pendataan terhadap tim-tim yang ada, termasuk terlibat langsung pada turnamen-turnamen yang digelar di Maros,” tutupnya.

Pelantikan yang digelar di Maros ini juga dihadiri oleh Wakil ketua KONI Maros Drs. Anwar Mugenang. (*)

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
February 27, 2021 at 02:38PM
https://ift.tt/3aWEsQG

Resmi Dilantik, E-Sport Maros Akan Lakukan Pembinaan Atlet Profesional - RakyatSulsel
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Resmi Dilantik, E-Sport Maros Akan Lakukan Pembinaan Atlet Profesional - RakyatSulsel"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.