Search

VIDEO FISIP ULM Kini Miliki Sport Center - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Saat ini Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Kalsel memiliki Gedung Sport Center yang berada di lingkugan kampus mereka.

Peresmian sport center yang dinamakan Prof Drs H  Achmad Razie Ini langsung dilakukan oleh Rektor ULM Prof Dr H Sutarto Hadi yang juga dihadiri oleh Dekan FISIP Prof DR H.Asmu'i, M Si,para dosen serta perwakilan keluarga  alm  Prof Drs H  Achmad Razie yakni sang anak yakni  Elyta Sosiana S Sos.

Dekan FISIP Prof DR H Asmu'i, M.Si pada sambutannya mengungkapkan cikal bakal pembangunan  sport center ini berawal pada 1980 an yang awalnya dibangun secara swadaya berupa lapangan terbuka.

Kemudian sejak itu FISIP mulai melaksanakan Rektor Cup Bola Basket. Seiring waktu kemudian berkembang hingga akhirnya FISIP memutuskan untuk membangun Sport Center ini dan dinamakan dengan nama mantan dekan Prof Drs H  Achmad Razie .

Hal ini untuk mengenang jasa alm Prof Drs H  Achmad Razie yang turut memajukan FISIP.

Sport Center ini sendiri untuk kegiatan olahraga bola basket dan karena gedungnya tertutup nantinya bisa juga untuk olahraga bola volley, tenis meja, bulu tangkis dan bahkan mungkin bisa untuk resepsi pernikahan

Kemudian nantinya juga akan dibangun tribun supoter dan selain sport center FISIP juga telah miliki panjat dinding . 

Dekan FISIP H Asmu'i, meski belum selesai 100 persen. Sport center ini telah menelan biaya  sekitar Rp2,8 M.

Ia pun berterimakasih kepada Rektor ULM yang mana atas dukungan bapak rektor FISIP punya gedung sport center.(Banjarmasinpost.co.id/irfani rahman)

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
April 13, 2021 at 02:32PM
https://ift.tt/2OR4tss

VIDEO FISIP ULM Kini Miliki Sport Center - Banjarmasin Post
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "VIDEO FISIP ULM Kini Miliki Sport Center - Banjarmasin Post"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.