Suara.com - Tim MotoGP Aramco VR46 baru milik Valentino Rossi baru saja menyelesaikan kesepakatan dengan Ducati untuk musim perdananya di MotoGP 2022. VR46 belum mengumumkan pebalap MotoGP, Luca Marini dijamin untuk tetap ikut tim ini.
Sementara forward Brooklyn Nets Kevin Durant akan bertanding pada Olimpiade ketiganya di Tokyo bersama sejumlah bintang baru NBA untuk mengejar medali emas.
Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Kamis (24/6/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Sah, VR46 akan Bernaung di Bawah Ducati, Rossi Balapan Bareng Luca Marini?
Baca Juga: VR46 Tampil di MotoGP Tahun Depan, Nasib Rossi Masih Abu-abu
Tim MotoGP Aramco VR46 baru milik Valentino Rossi baru saja mengonfirmasi penggunaan mesin Ducati pada 2022.
Dilansir dari Crash, tim VR46 Valentino Rossi telah menyelesaikan kesepakatan dengan Ducati untuk musim perdananya di MotoGP 2022.
2. Kevin Durant Pimpin Sederet Bintang Baru NBA di Olimpiade Tokyo
Forward Brooklyn Nets Kevin Durant akan bertanding pada Olimpiade ketiganya di Tokyo bersama sejumlah bintang baru NBA untuk mengejar medali emas.
Baca Juga: Chris Paul Kembali Perkuat Suns Pada Game Ketiga Final Wilayah Barat
Dalam laporannya, ESPN mengatakan Durant yang timnya disingkirkan oleh Milwaukee Bucks pada babak kedua playoff NBA itu akan menjadi satu-satunya pemain yang kembali dari Olimpiade Rio 2016.
3. Olimpiade Tokyo: Pola Main Hendra/Ahsan Belum Kembali, Begini Kata Herry IP
Pelatih kepala sektor ganda putra Pelatnas PBSI, Herry Iman Pierngadi mengakui pola permainan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan belum kembali seperti sediakala pasca menjalani latihan intensif jelang Olimpiade Tokyo.
Dalam waktu kurang lebih satu bulan jelang Olimpaide Tokyo, pelatih berjuluk Naga Api menyebut fokusnya adalah mengembalikan pola permainan terbaik The Daddies --julukan Hendra/Ahsan.
4. Fabio Quartararo Siap Uji Nyali Melawan Marc Marquez, Sirkuit Assen Jadi Medan Tempur?
Muda dan bertalenta, kiprah Quartararo di MotoGP masih banyak perlu pembuktian walaupun pembalap ini terkesan cukup mendominasi balapan kelas primer di tahun ini.
Bukan tanpa sebab, pemuda Prancis tersebut mulai menyedot perhatian saat ia beberapa kali berduel mati-matian melawan Marc Marquez, yang berakhir dengan kekalahan sosok yang dulunya bernaung di bawah tim Petronas Yamaha tersebut.
5. Tontowi Ahmad Doakan Kontingen Indonesia Sukses di Olimpiade Tokyo
Meski telah pensiun sebagai pebulutangkis profesional, pikiran Tontowi Ahmad nyatanya masih tak bisa lepas dari dunia yang membesarkannya. Sebulan jelang Olimpiade Tokyo, memori lama pun terkenang untuk dia bagikan via media sosial.
Lewat Instagram, eks partner Liliyana Natsir itu mengunggah foto medali emas Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Di bawahnya tertulis nama Tontowi A/Liliyana N.
"Sport" - Google Berita
June 25, 2021 at 11:08AM
https://ift.tt/3xIW9M6
Top 5 Sport: VR46 Bernaung di Bawah Ducati, Rossi Balapan Bareng Luca Marini? - Suara.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Top 5 Sport: VR46 Bernaung di Bawah Ducati, Rossi Balapan Bareng Luca Marini? - Suara.com"
Posting Komentar