Search

Jika Tak Dapat Pereli Baru, M-Sport Tidak Akan Kecewa - Motorsport.com Indonesia

M-Sport saat ini diperkuat oleh tiga pereli. Gus Greensmith sebagai pereli utama. Lalu ada Adrien Fourmaux dan Teemu Suninen, yang bergantian mengendarai mobil Ford Fiesta WRC.

Tetapi, ketiga pereli tersebut dirasa belum cukup untuk membawa M-Sport kembali menjadi tim kompetitif di papan atas Kejuaraan Dunia Reli (WRC). Manajemen tim pun menyatakan mereka sedang mencari pereli berpengalaman untuk bersaing musim depan.

Beberapa nama besar pun dikaitkan dengan M-Sport, termasuk duo Hyundai Motorsport, Thierry Neuville dan Ott Tanak, serta Elfyn Evans dari Toyota Gazoo Racing.

Sayangnya, ketiga nama tersebut akan sulit didatangkan. Pasalnya, Neuville dan Tanak sudah dikontrak jangka panjang oleh Hyundai.

Baca Juga:

Sementara itu, Evans disebut-sebut bakal menjadi pereli utama Toyota musim depan, lantaran Sebastien Ogier yang akan pensiun sebagai pereli penuh.

Evans juga diyakini akan memperpanjang kontraknya dengan pabrikan asal Jepang tersebut dalam waktu dekat ini.

Selain ketiga nama di atas, masih ada Andreas Mikkelsen dan Esapekka Lappi yang juga dikaitkan dengan kursi di M-Sport. Namun, semuanya masih sebatas rumor dan belum ada pembicaraan resmi.

Melihat hal tersebut, Richard Millener selaku prinsipal mengatakan timnya tidak akan merasa kecewa jika tak bisa mendatangkan pereli berpengalaman musim depan.

Pasalnya, ketiga pereli yang saat ini membela M-Sport dinilai tampil memuaskan pada WRC musim ini.

"Masih ada beberapa opsi yang kami miliki, jadi kami tidak perlu terburu-buru," ujar Millener, dilansir DirtFish.

"Orang-orang juga bisa menebak berapa kursi yang tersedia di WRC, dan ada berapa pereli yang tersedia di bursa transfer. 

"Saya akan bohong jika mengatakan bahwa kami belum berbicara dengan pereli-pereli yang ada. Tapi, seperti yang saya katakan sebelumnya, tiga pereli kami yakni Gus, Adrien dan Teemu, semuanya memiliki potensi.

"Dan jika kami harus menggunakan susunan pereli yang sama di musim depan, saya pikir kami tidak akan merasa kecewa," ia menjelaskan.

Gus Greensmith, Stuart Loudon, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta WRC

Gus Greensmith, Stuart Loudon, M-Sport Ford WRT Ford Fiesta WRC

Foto oleh: M-Sport

Lebih lanjut Millener mengatakan bahwa mengumumkan susunan pereli untuk musim 2022 terasa lebih berat ketimbang musim-musim sebelumnya.

Itu karena WRC akan mengarungi era baru mulai 2022, dan M-Sport menjadi tim pertama yang secara publik memperkenalkan mobil terbaru mereka, Ford Puma Rally1, di Goodwood Festival pekan lalu.

"Tapi tentu seperti yang saya katakan sebelumnya, kami tidak terburu-buru. Ya walaupun kami ingin merampungkan hal ini secepatnya, karena pereli-pereli ini harus menjalani tes dengan mobil barunya," tutur Millener.

"Kami juga ingin para pereli merasa nyaman mulai musim depan dengan regulasi dan administrasi tim. Jadi, walaupun tidak terburu-buru, lebih cepat pastinya lebih baik."

dibagikan

komentar

Adblock test (Why?)



"Sport" - Google Berita
July 14, 2021 at 08:38PM
https://ift.tt/3z0TePm

Jika Tak Dapat Pereli Baru, M-Sport Tidak Akan Kecewa - Motorsport.com Indonesia
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jika Tak Dapat Pereli Baru, M-Sport Tidak Akan Kecewa - Motorsport.com Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.