REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero) (PT TWC) bekerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) melakukan kerja sama mengembangkan Quality-Wellness Tourism serta mendukung sport tourism di Indonesia.
"Adanya PPKM untuk menanggulangi penyebaran Covid-19 ini menjadikan kegiatan wisata konvensional semakin terbatas, sehingga mendorong masyarakat mencari alternatif wisata baru yang lebih aman, privat dan sehat," kata Direktur Utama PT TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Edy Setijono, pada penandatanganan MoU dengan KONI di Rama Shinta Resto Ramayana Prambanan, Selasa (30/11).
Menurut Edy, masyarakat pun mulai melirik wisata minat khusus sebagai alternatif berwisata di kala pandemi. Wisata kebugaran atau wellness tourism menjadi incaran wisatawan yang peduli terhadap kesehatan jiwa dan raganya. Mengingat banyak destinasi wisata yang menawarkan pesona alam serta pemandangan yang masih terjaga.
PT TWC sebagai pengelola destinasi pariwisata berbasis cagar budaya, mengembangkan Quality-Wellness Tourism serta mendukung sport tourism di Indonesia dengan melakukan kerja sama dengan KONI. "Program ini menjadi salah satu bagian dari perwujudan quality tourism. Kami mencoba untuk program sport tourism yang memang mengkombinasikan antara quality tourism, wellness, dan sport tourism," kata Edy.
PT TWC menggandeng KONI bersinergi untuk mengembangkan sport tourism di kawasan pengelolaan PT TWC.
Direktur Utama PT TWC Edy Setijono bersama Sekretaris Jenderal KONI Tubagus Ade Lukman menandatangani perjanjian kerja sama di Teater dan Pentas Ramayana Prambanan. Agenda kerja sama ini meliputi pengembangan sport tourism, sport industry, dan sport science.
Kedua pihak sepakat bersinergi untuk menghadirkan pariwisata yang unik serta berkualitas sehingga menciptakan pasar baru yang diminati masyarakat, terutama di saat pandemi. "Selain itu, tentu kami mendukung upaya pemerintah serta KONI untuk meningkatkan prestasi olahraga dan industri pariwisata di Indonesia," kata Edy.
"Sport" - Google Berita
November 30, 2021 at 08:19PM
https://ift.tt/3rnLmqv
PT TWC dan KONI Sinergi Sport Tourism - Republika Online
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "PT TWC dan KONI Sinergi Sport Tourism - Republika Online"
Posting Komentar