KOMPAS.com - Olahraga e-sport resmi dipertandingkan dalam cabang olahraga (cabor) ekshibisi di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Tentunya ini menjadi sejarah baru dalam perkembangan olahraga e-sport di Indonesia, karena untuk kali pertama akan dipertandingkan dalam multievent berskala nasional.
E-sport tercatat sebagai salah satu dari 10 cabor yang dipertandingkan dalam Ekshibisi PON XX Papua 2021. Kepastian tersebut didapat setelah Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) resmi menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).
Penetapan e-sport sebagai cabang olahraga ekshibisi PON XX Papua 2021 beserta sembilan cabang olahraga lain berdasarkan SK KONI Pusat No 67 Tahun 2021.
Sekjen PBESI Frengky Ong mengatakan, rencananya ada tiga nomor atau gim yang dipertandingkan dalam Ekshibisi PON XX Papua 2021. Ketiga gim tersebut yaitu eFootball PES 2021, Mobile Legends, dan Free Fire.
"Pada ekshibisi tersebut akan dipertandingkan tiga nomor pertandingan dengan genre battle royale, MOBA, dan sepak bola," kata Frengky dalam konferensi pers virtual yang berlangsung pada Rabu (18/8/2021).
"Nomor pertandingan battle royale dan MOBA akan dilakukan dengan beregu atau tim pada platform MOBA. Sementara untuk sepak bola dilakukan secara perorangan maupun ganda pada platform konsol," sambung dia.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Bagi PBESI, Ekshibisi PON XX Papua 2021 menjadi semacam wabah penyaringan atlet-atlet potensial yang nantinya mewakili Indonesia dalam turnamen atau kompetisi internasional.
Pasalnya, para atlet e-sport dengan performa terbaik di ekshibisi e-sport PON XX Papua 2021 akan mendapat kesempatan menjalani pemusatan latihan di Pelatnas dan dibina langsung oleh PBESI.
"Mereka akan dipersiapkan untuk mengikuti turnamen-turnamen e-sports internasional dan mewakili Indonesia untuk mengikuti kejuaraan multi event, seperti SEA Games, Asian Games, dan lainnya," tutur Frengky.
"Sport" - Google Berita
August 18, 2021 at 11:58PM
https://ift.tt/3yZK2ep
Catat Sejarah, E-sport Resmi Dipertandingkan dalam Cabor Ekshibisi PON XX Papua 2021 - Kompas.com - KOMPAS.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Catat Sejarah, E-sport Resmi Dipertandingkan dalam Cabor Ekshibisi PON XX Papua 2021 - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar