Search

Hafiz/Gloria Lewati Babak Pertama

INILAHCOM, Jakarta - Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melangkah ke babak kedua Indonesia Open 2018. Hafiz/Gloria menang melalui pertarungan tiga gim.

Bertanding di Istora Senayan, Selasa (3/7/2018), Hafiz/Gloria mengalahkan pasangan asal Prancis, Ronan Labar/Audrey Fontaine, 20-22, 21-11, dan 21-15 dalam waktu 50 menit.

"Di gim pertama posisi kami kalah angin, jadi masih kaget-kaget juga. Tapi di gim kedua dan ketiga lebih tenang jkadi bisa mengontrol bola," ungkap Gloria, ditemui di mixed zone.

"Secara keseluruhan seharusnya kami lebih tenang, apalagi ketika dalam posisi kalah angin. Tidak perlu panik ketika menyodok bola, pindahin saja," timpal Hafiz.

Di babak kedua, Hafiz/Gloria akan menantang pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen. Di pertemuan terakhir, Hafiz/Gloria mampu mengalahkan unggulan keenam itu di Malaysia Terbuka pekan lalu.

"Kemarin kemenangan di Malaysia jadi modal baik untuk kami, jadi bisa tahu kelemahan mereka dimana. Kami mainnya harus konsisten, mudah-mudahan berjalan lancar," kata Hafiz.

Di pertandingan lain, ganda putri Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga melaju ke babak kedua setelah menyingkirkan pasangan India, Jakkampudi Meghana/Poorvisha S. Ram, 21-11 dan 21-18.

Di babak kedua, Agatha/Fadia menunggu pemenang antara Virni Putri/Jauza Fadhila Sugiarto (Indonesia) melawan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang).

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Hafiz/Gloria Lewati Babak Pertama : https://ift.tt/2KGWN4q

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hafiz/Gloria Lewati Babak Pertama"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.