TEMPO.CO, Jakarta - Michael Jordan meraup penghasilan Rp 18,2 triliun dari Nike berkat ibunya. Tadinya, bintang NBA ini ingin menandatangani kontrak dengan Adidas sebagai bintang bola basket muda, namun ibunya menganjurkannya untuk memilih Nike.
Hal ini diungkap Jordan di episode kelima film The Last Dance produksi ESPN. Legenda NBA mengungkapkan semua tentang hari-hari awalnya memasuki bisnis sepatu.
Pada 1984, Jordan bersikeras ingin bekerja sama dengan Adidas.
Tapi orang tuanya menyuruhnya untuk mengadakan pertemuan dengan Nike - dan akhirnya bergabung dengan mereka.
"Ibuku berkata, 'Kamu hanya perlu pergi untuk mendengarkan. Kamu mungkin tidak suka, tetapi kamu sebaiknya pergi mendengarkan'," kata Jordan tentang awal kerja samanya dengan Nike. "Dia membuatku naik ke pesawat itu dan pergi bertemu Nike."
Nike menawari Jordan kontrak lima tahun senilai Rp7,3 miliar, termasuk sepatu dengan namanya sendiri - Air Jordan yang sekarang menjadi ikon.
Adidas, sebaliknya, tidak mau menawarkan kemewahan seperti itu bagi Jordan muda.
Jordan mengungkapkan bahwa ayahnya mengatakan kepadanya: "Kamu bodoh jika tidak menerima kesepakatan ini. Ini adalah kesepakatan terbaik."
MJ akhirnya menandatangani kontrak dengan Nike dan sejak itu ia mendapatkan total Rp 18 triliun lebih.
Merek Jordan-nya sendiri adalah anak perusahaan dari Nike dan bisa dibilang nama terbesar di sepatu basket.
Tadinya, Nike memperkirakan bisa mendapat Rp 43 miliar dari sepatu khusus Jordan selama tiga tahun pertama dari kontrak lima tahunnya. Nyatanya, sepatu itu sangat sukses dan meraih penjualan Rp1,8 triliun di tahun pertamanya.
Forbes menulis, berkat kontrak dengan Jordan itu, Nike tumbuh dari underdog menjadi salah satu merek konsumen terbesar dan paling kaya di dunia.
THE SUN
"Sport" - Google Berita
May 13, 2020 at 07:42PM
https://ift.tt/2YZ1mkI
Michael Jordan Raih Rp 18 T dari Nike Berkat Rayuan Ibunya - Sport Tempo.co
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Michael Jordan Raih Rp 18 T dari Nike Berkat Rayuan Ibunya - Sport Tempo.co"
Posting Komentar