MOTOR Plus-Online.com - CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, mendukung sepenuhnyaValentino Rossi untuk melanjutkan kariernya dengan membalap di kelas utama MotoGP.
Perjalanan Valentino Rossi bersama tim pabrikan Yamaha Monster Energy memang akan berakhir pada musim ini.
Ini terjadi karena pabrikan asal Jepang tersebut telah memutuskan tidak akan memperpanjang kontrak Valentino Rossi.
Posisi Valentino Rossi tersebut akan diisi oleh pembalap tim satelit Yamaha (Petronas Yamaha SRT), Fabio Quartararo, mulai musim depan.
Meski tergusur dari tim yang sudah dibelanya selama 15 tahun, rider berjulukan The Doctor itu belum menunjukkan tanda-tanda akan pensiun.
Peluangnya untuk membalap bahkan masih terbuka lebar meski usianya sudah mencapai angka 41 tahun setelah Yamaha memberikan opsi untuk bergabung di tim satelit.
Kondisi yang dialami oleh Valentino Rossi tersebut ternyata mampu mengundang perhatian dari Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna Sports, yang merupakan pihak penyelenggara MotoGP.
Dalam sebuah kesempatan, pria asal Spanyol itu tetap memberikan restu kepada Valentino Rossi untuk terus melanjutkan kariernya membalap di MotoGP meski sudah berumur senja.
"Sangat penting untuk memastikan bahwa dia baik-baik saja dan merasa seperti sedang balapan," kata Carmelo Ezpeleta.
"Selama dia tetap melakukannya ini akan menjadi hebat," lanjut Carmelo Ezpeleta.
"Saya telah berbicara dengan Valentino Rossi tentang banyak hal, namun tidak pernah membahas soal pensiun. Ketika dia mempunyai sesuatu untuk dibicarakan, dia akan memberitahu saya," imbuhnya.
Lebih jauh lagi, Carmelo Ezpeleta menilai bahwa kehadiran pembalap yang identik dengan nomor 46 itu masih sangat diperlukan bagi MotoGP guna mendongkrak popularitas.
Baca Juga: Wuih, Valentino Rossi Disuruh Pikirin Hal Ini Di MotoGP Sama Musuh Bebuyutan Tapi Bukan Soal Pensiun
"Dia telah menjadi seseorang yang sangat penting selama bertahun-tahun dan bahkan hingga sekarang," bilang Carmelo Ezpeleta dilansir dari Tuttomotoriweb.
"Semuanya akan bergantung dengan keputusannya. Kami tidak akan melakukan apa pun untuk mendorongnya ke hal yang tidak disukainya," imbuh Ezpelata.
Selain untuk mendongkrak popularitas, kehadiran Valentino Rossi juga masih diperlukan untuk meningkatkan daya jual MotoGP di mata penggemar.
"Valentino Rossi sangat penting dalam dirinya sendiri, di luar pertimbangan ekonomi, yang tidak pernah kami lakukan sebelumnya," pungkas Carmelo Ezpelata.
"Sport" - Google Berita
May 19, 2020 at 03:15PM
https://ift.tt/36jdyOP
Meski Udah Kepala Empat, Bos Dorna Sport Dukung Abis Valentino Rossi Lanjutkan Karier Balap MotoGP - Semua Halaman - Grid Motor
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Meski Udah Kepala Empat, Bos Dorna Sport Dukung Abis Valentino Rossi Lanjutkan Karier Balap MotoGP - Semua Halaman - Grid Motor"
Posting Komentar