JAKARTA, KOMPAS.com - Pasar kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) saat ini terus berkembang. Beragam model SUV ditawarkan produsen dengan beragam pilihan mesin yang dapat dipilih.
Khusus untuk model SUV besar saat ini ada beberapa model yang ditawarkan. Namun, dua model terpopuler masih dari Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.
Sejak pertama kali diluncurkan, rivalitas kedua mobil ini memang menarik untuk disimak. Setelah tahun lalu Toyota meluncurkan Fortuner versi terbaru, tahun ini giliran Mitsubishi memperkenalkan Pajero Sport Facelift 2021 pada Februari lalu.
Baik Mitsubishi Pajero Sport maupun Toyota Fortuner sama-sama menawarkan desain SUV yang gagah dan tangguh. Keduanya tentu memiliki keunggulan masing-masing. Mulai dari desain eksterior, interior hingga perfoma.
Baca juga: Kontes Digimodz IMX 2021 Menciptakan Ide Bermanfaat Bagi Masyarakat
Lantas, jika dilihat dari segi desain, mana yang lebih menarik untuk dipinang?
Secara dimensi, Mitsubishi Pajero Sport memiliki ukuran sedikit lebih besar dibanding Toyota Fortuner, yakni pajang 4.825 mm x lebar 1.814 mm, dan tinggi 1.835 mm, serta sumbu roda 2.800 mm.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Sedangkan Toyota Fortuner memiliki dimensi Panjang 4.795 mm x lebar 1.855 mm x tinggi 1.835 mm, dan jarak sumbu roda 2.745 mm.
Dibandingkan versi sebelumnya, tampang depan Pajero Sport kini dibuat lebih gahar dengan bahasa desain “Dynamic Shield”.
Kini Mitsubishi tidak hanya lebih mengejar fungsionalitas, namun juga tampil dengan desain yang memikat.
Kemudian pada sisi samping, desain khas Pajero Sport tetap terlihat dengan adanya lekukan body yang gagah dan berkarakter.
Pada bagian belakang Pajero Sport juga sudah dilengkapi dengan power tailgate dengan kick sensor. Sistem ini memudahkan pemilik kendaraan untuk membuka bagasi tanpa harus menyentuhnya.
SUV dari pabrikan berlambang tiga berlian ini juga terlihat semakin gagah berkat ukuran pelek 18 inci dan desain terbaru rear combination lamp yang menjadi ciri khas dari Pajaro Sport.
Sementara itu, Fortuner juga tampil lebih segar dibanding pendahulunya. Toyota Fortuner hadir dengan grill depan yang berukuran besar serta bemper dengan strip silver. Ini memberikan kesan rigid, mewah dan maskulin.
Fortuner juga mendapat ubahan pada desain baru pelek alloy berukuran 18 inci.
Pada Fortuner model standar juga sudah mendapatkan ubahan desain sistem penerangan dengan, Light Guiding Headlights plus Daytime Running Light, serta LED Light Guiding Taillights yang membuat mobil ini punya ciri khas saat malam hari.
Sama halnya dengan Pajero Sport, Toyota Fortuner juga memiliki fitur Kick Sensor dan Power Back Door yang dapat membuka pintu bagasi secara otomatis. Fitur itu semula hanya ada di tipe TRD Sportivo, tapi kini juga sudah ada di tipe VRZ dan SRZ.
Baca juga: Ini yang Terjadi jika Mesin Motor Mengalami Overheat dan Dipaksa Jalan
Kesimpulan
Persaingan kedua SUV ini memang sangat ketat, baik Pajero Sport maupun Toyota Fortuner sama-sama memiliki keistimewaan dan keunggulan masing-masing demi memikat hati konsumen. Jadi menyoal tampilan, kembali lagi pada selera masing-masing konsumen.
"Sport" - Google Berita
August 03, 2021 at 02:41PM
https://ift.tt/3jkHpx8
Adu Desain Mitsubishi Pajero Sport Vs Toyota Fortuner - Kompas.com - Otomotif Kompas.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Adu Desain Mitsubishi Pajero Sport Vs Toyota Fortuner - Kompas.com - Otomotif Kompas.com"
Posting Komentar