INILAHCOM, Buenos Aires - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi yakin balapan di MotoGP Argentina akan berjalan ketat meski dirinya punya catatan cukup bagus di sana.
Di balapan pembuka musim 2018 di Losail, Qatar, Rossi nyaris merebut gelar juara. Sayang, pebalap asal Italia itu harus puas di posisi kedua karena kalah cepat 0,797 detik di belakang Andrea Dovizioso.
Dalam dua tahun terakhir, Rossi selalu naik podium di MotoGP Argentina yang dihelat di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, termasuk di 2017 saat dua pebalap Yamaha finis di posisi satu dan dua. B
ahkan, Rossi pernah menjadi juara di 2015 dimana dia sempat terlibat crash dengan Marc Marquez.
"Tahun lalu kami sangat kuat di Argentina. Kami mengakhiri balapan di posisi satu dan dua. Saya pikir itu merupakan balapan terbaik tim kami di musim tersebut," ujar Rossi, dikutip dari Crash.
"Sejak itu, persaingan antara pebalap semakin seimbang, rival-rival kami makin kuat. Balapan nanti akan ketat. Tapi saya suka treknya dan biasanya motor kami tampil bagus di sana. Nanti bisa jadi akhir pekan yang mengejutkan, tapi saya harap kami meraih hasil bagus," katanya.
Baca Kelanjutan Rossi Yakin Balapan MotoGP Argentina Akan Ketat : https://ift.tt/2uMuMVQBagikan Berita Ini
0 Response to "Rossi Yakin Balapan MotoGP Argentina Akan Ketat"
Posting Komentar