Search

Ini Motor Sport Karburator yang Masih Diburu Pembeli - Tribun Medan

TRIBUN-MEDAN.com - Kehadiran sepeda motor sport injeksi ternyata tidak begitu menghilangkan minat para pencinta motor dengan sistem karburator.

Terbukti, sampai saat ini motor sport dengan pengabut bahan bakar manual tersebut masih banyak diburu.

Bahkan ada beberapa tipe yang harganya relatif stabil dan bahkan mengalahkan harga motor keluaran yang lebih baru.

Tri Sekam, Pemilik showroom motor bekas ( Mokas) Setia Kasih Motor, Boyolali, Jawa Tengah ( Jateng) mengatakan, beberapa motor sport lawas yang masih menggunakan karburator masih diminati pembeli.

Salah satu yang harga pasarannya terbilang cukup stabil adalah Honda Megapro dual shock.

Motor yang dikenal dengan nama Megapro Primus ini bahkan harganya mengalahkan Megapro yang lebih baru yang menggunakan monoshock.

“Honda Megapro lawas yang masih double shock atau yang Primus masih banyak yang cari. Dibandingkan dengan New Megapro yang monoshock, yang Primus lebih banyak peminatnya,” ujar Tri kepada Kompas.com belum lama ini.

Untuk harga Megapro Primus ini berkisar di angka Rp 9 jutaan. Sedangkan untuk yang megapro Monoshock harganya masih di bawahnya.

Selain Megapro, Tri juga mengatakan, jenis motor sport karbu yang juga banyak diminati adalah Honda tiger 2000.

Dia mengatakan, saat ini harga pasaran Tiger masih berkisar Rp 15 jutaan bahkan ada yang sampai Rp 20 jutaan tergantung dengan kondisinya.

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
May 30, 2020 at 05:51PM
https://ift.tt/2XfasZd

Ini Motor Sport Karburator yang Masih Diburu Pembeli - Tribun Medan
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Motor Sport Karburator yang Masih Diburu Pembeli - Tribun Medan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.