Search

Tingkatkan Minat Bela Negara, TNI AU Gelar Jambore Aero Sport 2020 - detikNews

Jakarta -

Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) di bawah naungan TNI Angkatan Udara (AU) menggelar Jambore 2020. Jambore itu untuk meningkatkan kecintaan masyarakat dalam olahraga kedirgantaraan dan minat bela negara.

"Ya memang kegiatan Federasi Aero Sport Indonesia yang menampilkan olahraga-olahraga dirgantara adalah untuk menarik minat dirgantara dari masyarakat Indonesia," kata Kadispen TNI AU Masekal Pertama (Marsma) Fajar Adrianto di Pusdirga, Jalan Giling, Buperta Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (7/3/2020).

Fajar mengatakan pemeran Aero Sport ini akan meningkatkan minat olahraga dirgantara di masyarakat. Dengan begitu, secara otomatis kecintaan terhadap olahraga kedirgantaraan akan juga meningkatkan sikap bela negara.

"Nah dengan adanya pameran seperti ini ingin meningkatkan minat dirgantara. Dari minat dirgantara itu lah nanti akan ada kecintaan terhadap Tanah Air yang otomatis tentu akan meningkatkan sikap bela negara," kata Fajar.

Fajar menyebut jambore ini juga memamerkan alat-alat olahraga kedirgantaraan. Selain itu ada juga display promosi untuk penerimaan prajurit TNI AU.

"Di samping terbang kita juga men-sidplay kan alat-alat untuk olahraga dirgantara dan juga kota dari display AU men-display kan beberapa promosi untuk penerimaan prajurit kemudian juga ada film Serigala Langit," ujar Fajar.

Sementara itu, Kadispotdirga Marsma Basuki Rochmat menambahkan acara ini bertujuan untuk menumbuhkan solidaritas dan kebersamaan dalam komunitas olahraga dirgantara. Selain itu juga untuk menarik minat masyarakat dalam olahraga kedirgantaraan.

"Jadi tujuan diadakannya untuk menemukan solidaritas di dalam kebersamaan antara komunitas ordirga atau olahraga dirgantara dalam naungan FASI, Federasi Aero Sport Indonesia sebagai bentuk peminat organisasi kedirgantaraan," jelas Basuki.

"Berikutnya adalah menjalin hubungan yang kondusif dan berkelanjutan untuk meningkatkan kemampuan atlet olahraga dirgantara, sharing pengalaman di tiap cabang olahraga. Terakhir adalah meningkatkan minat dan kecintaan masyarakat terhadap kecintaan masyarakat agar kita menarik dari minat masyarakat ke olahraga dirgantara" sambungnya.

(idh/idh)

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
March 07, 2020 at 11:34AM
https://ift.tt/2VNKOdY

Tingkatkan Minat Bela Negara, TNI AU Gelar Jambore Aero Sport 2020 - detikNews
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tingkatkan Minat Bela Negara, TNI AU Gelar Jambore Aero Sport 2020 - detikNews"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.