INILAHCOM, Melbourne - Petenis unggulan kedua, Rafael Nadal melenggang ke perempatfinal grand slam Australia Terbuka. Hingga babak keempat, Nadal selalu menang straight set.
Bertanding di Rod Laver Arena, Minggu (20/1/2019), Nadal menyingkirkan petenis Ceko, Tomas Berdych, 6-0, 6-1, dan 7-6(7-4) dalam waktu dua jam lima menit.
Sejak bertarung di babak pertama, Nadal belum pernah kehilangan set alias menang straight set. Petenis Spanyol itu juga sedikit diuntungkan dengan banyaknya kesalahan sendiri yang dilakukan Berdych.
"Hari ini dia banyak membuat kesalahan dibandingkan biasanya. Di set ketiga benar-benar set sesungguhnya setelah dua set pertama," ujar Nadal, dikutip dari BBC.
Tahun lalu Nadal lebih banyak bergulat dengan cedera. Menurut petenis 32 tahun, dia tak berharap banyak usai pulih dari cedera.
"Ketika pulih dari cedera, saya tak mengharapkan hasil positif atau negatif. Saya hanya berusaha bekerja keras dan saya yakin sudah siap," katanya.
Di perempatfinal, Nadal akan menantang petenis Amerika Serikat yang tampil mengejutkan, Frances Tiafoe. Dia baru saja mengalahkan petenis unggulan ke-20. Grigor Dimitrov.
Baca Kelanjutan Nadal Maju ke Perempatfinal : http://bit.ly/2FMWcyQBagikan Berita Ini
0 Response to "Nadal Maju ke Perempatfinal"
Posting Komentar