Search

Top 5 Sport: Nasib Rossi akan Diumumkan di Misano? Ini Kata Lin Jarvis - Suara.com

Suara.com - Muncul isu bahwa kejelasan masa depan Valentino Rossi tersebut bakal dibeberkan secara jelas pada MotoGP Missano dihelat, 13 September nanti. Petinggi Yamaha, Lin Jarvis angkat bicara soal kabar itu.

Sementara dari Formula 1, Alexander Albon meradang dengan rumor yang menyebut dirinya bakal segera didepak Red Bull Racing dimana tempatnya bakal diisi Sebastian Vettel.

Berita di atas adalah dua dari lima berita olahraga yang menarik di kanal sport Suara.com, sepanjang Kamis (27/8/2020) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Nasib Valentino Rossi akan Diumumkan di Misano? Ini Kata Lin Jarvis

Pebalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi mencium trofi usai finis di posisi tiga MotoGP Andalusia, Spanyol, Minggu (26/7/2020). [AFP]
Pebalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi mencium trofi usai finis di posisi tiga MotoGP Andalusia, Spanyol, Minggu (26/7/2020). [AFP]

Walau mendapat jaminan tempat di kubu Petronas Yamaha, nasib Valentino Rossi sampai saat ini masih belum menemui kejelasan.

Sempat muncul isu bahwa kejelasan masa depan Valentino Rossi tersebut bakal dibeberkan secara jelas pada MotoGP Missano dihelat, 13 September nanti.

Baca selengkapnya

2. Diisukan Bakal Ditendang Red Bull, Alexander Albon Meradang

Pebalap Red Bull Racing Alexander Albon. [AFP]
Pebalap Red Bull Racing Alexander Albon. [AFP]

Alexander Albon meradang dengan rumor yang menyebut dirinya bakal segera didepak Red Bull Racing dimana tempatnya bakal diisi Sebastian Vettel.

Menurut Albon, persepsi itu, yang dinilainya terus menerus terjadi kepada pebalap kedua tim asal Austria tersebut amat tidak adil.

Baca selengkapnya

3. Yamaha Banyak Masalah, Morbidelli Puji Rossi yang Tetap Konsisten

Pebalap veteran MotoGP Valentino Rossi (kanan) tengah berbincang dengan muridnya yang memperkuat tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli. [AFP/Jose Jordan]
Pebalap veteran MotoGP Valentino Rossi (kanan) tengah berbincang dengan muridnya yang memperkuat tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli. [AFP/Jose Jordan]

Franco Morbidelli memuji konsistensi rekan sekaligus mentornya, Valentino Rossi kendati tim Yamaha tengah mengalami banyak masalah pada motor Yamaha YZR-M1.

Morbidelli yang merupakan rider Petronas Yamaha SRT, tak menampik kuda besinya banyak mengalami kendala selama menjalani lima seri balap terakhir.

Baca selengkapnya

4. Denmark Longgarkan Karantina Peserta Piala Thomas dan Uber, Ini Kata PBSI

Kabid Binpres PBSI Susy Susanti ditemui di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur. [Suara.com/Arief Apriadi]
Kabid Binpres PBSI Susy Susanti ditemui di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur. [Suara.com/Arief Apriadi]

Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) turut merespon kabar bahwa tuan rumah Denmark akan melonggarkan aturan karantina bagi seluruh peserta Piala Thomas dan Uber 2020.

Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Susy Susanti, pihaknya saat ini masih terus memantau perkembangan yang ada.

Baca selengkapnya

5. Protes Penembakan Jacob Blake, Lanjutan Play-off NBA Ditunda

Ilustrasi NBA atau Logo NBA. [AFP/Greg Baker]
Ilustrasi NBA atau Logo NBA. [AFP/Greg Baker]

Lanjutan babak play-off Liga Bola Basket Amerika (NBA) harus mengalami penundaan. Hal itu setelah Milwaukee Bucks memutuskan mogok main sebagai protes penembakan Jacob Blake.

Sejatinya, lanjutan play-off NBA 2019-2020 akan berlangsung Rabu (26/8/2020) waktu setempat atau Kamis (27/8/2020) dini hari WIB.

Baca selengkapnya

  • Lihat Semua

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
August 28, 2020 at 08:24AM
https://ift.tt/2EIfE1a

Top 5 Sport: Nasib Rossi akan Diumumkan di Misano? Ini Kata Lin Jarvis - Suara.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Top 5 Sport: Nasib Rossi akan Diumumkan di Misano? Ini Kata Lin Jarvis - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.