Search

Andy Murray Akan Pensiun, Ini Komentar Nadal

INILAHCOM, Melbourne - Petenis putra asal Skotlandia, Andy Murray berencana gantung raket usai grand slam Wimbledon. Rafael Nadal menyebut Murray akan sangat dirindukan di dunia tenis.

Murray mengumumkan rencana gantung raket dalam sebuah jumpa pers di Melbourne, jelang grand slam Australia Terbuka yang akan dimulai 14 Januari mendatang.

Sejak cedera panggul di 2017, Murray terus menahan rasa sakit. Kini, rasa sakit itu tak bisa ditahan lagi. Itu sebabnya petenis 31 tahun berencana gantung raket usai Wimbledon yang digelar di pertengahan tahun.

Tapi, Murray juga tak menjamin bisa memenuhi keingiannya tersebut. Bukan tak mungkin Austalia Terbuka, yang dimulai pada 14 Januari, menjadi turnamen terakhirnya.

Nadal tak pernah bertemu dengan Murray di final turnamen mayor, termasuk grand slam. Tapi, pertandingan antara keduanya selalu menyajikan laga menarik.

"Kamu tak tahu betapa kami akan merindukan kamu. Kamu adalah contoh atlet yang hebat dan sosok baik," ujar Nadal, dikutip dari Daily Mail.

Selama kariernya, Murray memenangkan tiga titel grand slam, yakni Wimbledon (2013, 2016) dan Amerika Serikat Terbuka (2012). Dia juga memenangkan dua medali emas Olimpiade (2012, 2016).

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Andy Murray Akan Pensiun, Ini Komentar Nadal : http://bit.ly/2Ciirt7

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Andy Murray Akan Pensiun, Ini Komentar Nadal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.