Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali setuju dengan rencana diadakannya turnamen Piala Menpora e-Sport 2020 secara virtual, pada Juli 2020. Hal itu disampaikannya, usai melakukan video conference bersama Ketua Panitia Penyelenggaraan Piala Presiden e-Sports 2020, Giring Ganesha, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (23/4/2020) siang.
Menurut Menpora, di tengah pandemi Covid-19, e-sport menjadi olahraga satu-satunya yang mungkin bisa dikerjakan saat ini.
"Kita juga harus menunjukkan ke masyarakat bahwa kita juga mendukung social distancing kegiatan olahraga yang melibatkan orang banyak sudah berhenti baik yang profesional, amatir atau olahraga masyarakat yang dalam kategori olahraga rekreasi," ujarnya.
"Kita respek dan apresiasi pelaksanaan Piala Presiden e-Sport 2020. Pesertanya saja 177 ribu orang, dari sebelumnya 8 ribuan orang. Kami dari Kemenpora akan menyiapkan kelompok pelajarnya untuk e-Sport Piala Menpora tahun ini, agar lebih selektif waktunya dan game-nya sebisa mungkin ditampilkan game-game lokal," urai Menpora.
Konsep awal yang ditawarkan Giring, secara garis besar disetujui Menpora dan jajarannya.
"Prinsipnya kita setuju, tinggal mendetailkan lagi setelah ini kita akan ada diskusi-diskusi lagi secara virtual," tambah Menpora.
"Rencananya, mungkin kita buka registrasi online setelah ujian nasional anak-anak sekolah pada 20-30 Juni 2020 dan 1-26 Juli. Kita akan menjalankan kualifikasi hingga babak finalnya di tanggal 25 Juli untuk game Mobile Legends," ujar Giring.
"Nanti kita juga promosi social distancing. Pemain/atlet akan bermain dari rumah masing-masing, host live di studio IESPL bersama cameramen saja, termasuk caster juga via online," tambah Giring.
Turut mendampingi video conference ini, Deputi Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta, Plt. Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga, Chandra Bhakti, Staf Khusus Olahraga, M. Nigara dan TAM Farida Feoh.
"Sport" - Google Berita
April 25, 2020 at 08:55AM
https://ift.tt/2x7jxJr
Menpora Setuju Turnamen Piala Menpora e-Sport Diadakan Juli 2020 - Suara.com
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Menpora Setuju Turnamen Piala Menpora e-Sport Diadakan Juli 2020 - Suara.com"
Posting Komentar