Search

Para Bintang MotoGP Ramai-Ramai Berguru pada Atlet E-Sport - JawaPos

JawaPos.com – MotoGP kembali menggeber balapan virtual nanti malam. Seri kedua tersebut bakal memanfaatkan sirkuit virtual Red Bull Ring di Spielberg, Austria.

Sebanyak 10 rider top MotoGP (selengkapnya lihat grafis) dijadwalkan ambil bagian dalam race yang ditayangkan langsung Trans7 mulai pukul 20.00 WIB itu.

Termasuk Valentino Rossi yang pada seri sebelumnya tiba-tiba mengundurkan diri.

MotoGP mengincar kesuksesan dengan menghadirkan rider peserta yang lebih lengkap setelah edisi pembuka GP Italia dua pekan lalu mendapat sambutan positif.

Selain duo rider kakak beradik Repsol Honda, Marc dan Alex Marquez, tim rival mereka, Monster Yamaha, tampil full team diwakili Rossi serta Maverick Vinales.

Kali ini, balapan bakal berlangsung dalam 10 lap. Seperti seri pertama, kualifikasi akan digelar menjelang balapan dengan durasi 5 menit.

Alex Marquez yang menjadi pemenang pada edisi perdana di sirkuit virtual Mugello mengaku sudah siap mempertahankan kemenangannya pada seri kedua nanti.

Dalam meraih kemenangan pertamanya itu, Alex dibantu gamer Indonesia Putut Maulana untuk menentukan beberapa setting-an motor. ’’Aku juga sudah berlatih di Red Bull Ring,” kata juara Moto2 2019 itu sebagaimana dikutip Road Racing World.

Dia menjelaskan bahwa Red Bull Ring adalah sirkuit yang lebih pas dengan gaya balapnya ketimbang Mugello.

Namun, Alex yakin pembalap lain juga berupaya meningkatkan kemampuan. ’’Aku berpikir Pecco (Bagnaia) dan Fabio (Quartararo) akan menjadi pesaing terbesar,” paparnya.

Tak mau kalah dengan Alex, rider Ducati Danilo Petrucci juga mengaku sampai harus berguru kepada atlet eSport Ducati Andrea Saveri sebelum turun dalam penampilan debut nanti malam.

Saveri dikenal sebagai juara dunia eSport yang mewakili pabrikan Italia tersebut. ’’Aku sudah tidak sabar untuk mengetahui hasilnya nanti,’’ ujar Petrucci.

Valentino Rossi menjadi salah satu sosok yang bakal dinantikan. Apalagi, pada edisi pertama, dia batal tampil. Rider veteran tersebut sebelumnya mengaku tidak sejago muridnya, Bagnaia, dalam permainan virtual.

Namun, dia telah menyiapkan diri untuk tampil maksimal di seri kedua balapan yang diberi tajuk #StayHome tersebut.

Line-up Pembalap
Repsol Honda : Marc Marquez dan Alex Marquez
Ducati : Danilo Petrucci dan Michele Pirro
Monster Yamaha : Valentino Rossi dan Maverick Vinales
Petronas Yamaha SRT: Fabio Quartararo
Pramac Ducati : Francesco Bagnaia
LCR Honda : Takaaki Nakagami

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
April 12, 2020 at 01:02PM
https://ift.tt/3egEKS4

Para Bintang MotoGP Ramai-Ramai Berguru pada Atlet E-Sport - JawaPos
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Para Bintang MotoGP Ramai-Ramai Berguru pada Atlet E-Sport - JawaPos"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.