Search

Petarung ONE: FOR HONOR Bertemu di Sesi Latihan

INILAHCOM, Jakarta - Properti media olah raga global terbesar dalam sejarah Asia, ONE Championship (ONE), mengadakan latihan terbuka resmi untuk ajang ONE: FOR HONOR Kamis, 30 April di Jakarta.

Para atlet yang akan berlaga di panggung ONE Championship itu menunjukkan berbagai keahlian mereka kepada para rekan media yang diundang.

Mereka yang menampilkan talentanya adalah para pertarung yang akan tampil dalam waktu dekat, antara lain dua petarung laga utama Sam-A Gaiyanghadao, pemegang gelar ONE Flyweight Muay Thai World Champion asal Thailand dengan penantangnya Jonathan Haggerty asal Inggris.

Selain itu juga tampil para atlet ONE lainnya, yaitu Priscilla Hertati Lumban Gaol, Nou Srey Pov, Paul Lumihi, Sunoto, Adrian Matheis, dan Himanshu Kaushik.

"Sangat senang dapat kembali. Memenangkan Gelar Dunia merupakan salah satu kehormatan bagi Thailand dan saya sangat bangga untuk mewakili Muay Thai di panggung kompetisi global," ungkap Sam-A dalam rilis yang diterima INILAHCOM.

"Lawan saya kali ini masih muda dan lapar (kemenangan), dan sangat ingin mengambil gelar saya. Namun saya telah mengalami banyak tantangan sepanjang karir saya," lanjutnya.

"Saya telah menyiapkan diri untuk mempertahankan sabuk juara dan membawa kemenangan bagi negara saya. Saya sangat berterima kasih atas kesempatan untuk menunjukkan kemampuan saya sekali lagi kepada jutaan penggemar di seluruh dunia,"

Sedangkan bagi Jonathan Haggerty, menghadapi Sam-A adalah sebuah kehormatan baginya dan bertekad meraih kemenangan di laga nanti.

"Saya berterima kasih kepada ONE Championship untuk kesempatan istimewa ini. Bertarung untuk gelar juara dunia melawan seorang legenda seperti Sam-A Gaiyanghadao adalah sebuah kehormatan besar," ungkapnya.

"Saya telah melihatnya bertarung sejak remaja. Ia adalah petarung hebat layaknya sebuah mesin. Sekarang saya melawannya dan ini adalah hal yang cerdas. Saya berharap ia telah berlatih keras karena saya tidak akan main-main. Saya datang untuk sabuk (juara) tesebut dengan semua yang saya miliki. Saya benar-benar mengincar kemenangan dengan kuncian atau KO, jadi jangan berkedip saat menontonnya," tutupnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Petarung ONE: FOR HONOR Bertemu di Sesi Latihan : http://bit.ly/2UM7Cql

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Petarung ONE: FOR HONOR Bertemu di Sesi Latihan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.