Search

Buruan Sikat! Harga Kawasaki Ninja 250 dan Motor Sport Lainnya Merosot Sampai Rp 20 Jutaan - Semua Halaman - Grid Motor

MOTOR Plus-online.com - Beberapa pilihan motor sport Kawasaki cocok untuk diboyong akhir bulan ini.

Soalnya, Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menggelar diskon gede-gedan untuk varian motor sport.

Adapun motor sport yang dimaksud adalah Kawasaki Ninja 250, D-Tracker 150, dan W175.

Hal ini dibenarkan oleh Edi, Sales Counter Kawasaki Abdul Muis.

Baca Juga: Ada Promo Menarik Buat Yang Beli Kawasaki Ninja 250SL Dari KMI

Baca Juga: Kawasaki Ninja 250 4 Silinder Segera Meluncur di Indonesia, Harganya di Bawah Rp 100 Juta?

"Selain versi moge, diskon juga berlaku untuk motor sport Kawasaki," buka Edi saat dikonfirmasi MOTOR Plus Online, Jumat (28/2).

Edi juga menambahkan diskon Kawasaki Ninja 250 dan motor sport lainnya menembus Rp 10 jutaan.

"Kita ambil contoh Ninja 250, harga awalnya Rp 64 jutaan, tapi karena promo jadi Rp 51 jutaan," sambung Edi.

"Ada juga motor sport lain seperti W175 dan D-Tracker 150, dikorting sampai Rp 23 juta," lanjutnya.

Ternyata, gampang banget raih promo motor sport Kawasaki ini.

Brother tinggal datengin acara Kawasaki Showroom Event yang berada di Kawasaki Abdul Muis, besok (29/2).

Yup, untuk memboyong Kawasaki Ninja 250 dan kawan-kawannya di harga murah ini, brother harus datang ke acara tersebut.

"Konsumen harus datang ke acara ini supaya bisa dapat promonya," lanjut Edi.

Diskon motor sport Kawasaki ini rata-rata untuk unit tahun 2018.

Baca Juga: Bikin Mesin dan Leher Knalpot Aman, New Ninja 250 Cukup Pasang Komponen Ini

Selain itu, stok varian motor sport yang dikorting harganya itu juga tidak banyak.

"3 motor sport tadi cuma ada 8 unit, jadi siapa cepat dia yang akan dapat," pungkas Edi.

Sebagai informasi, harga awal Kawasaki Ninja 250 standar sebesar Rp 64,1 juta.

Lebih lanjut, Kawasaki D-Tracker 150 dijual sebesar Rp 33,7 juta untuk tipe standarnya.

Sementara, Kawasaki W175 Special Edition (SE) dibanderol Rp 32,3 juta OTR Jakarta.

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
February 28, 2020 at 03:00PM
https://ift.tt/2TqL7s7

Buruan Sikat! Harga Kawasaki Ninja 250 dan Motor Sport Lainnya Merosot Sampai Rp 20 Jutaan - Semua Halaman - Grid Motor
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Buruan Sikat! Harga Kawasaki Ninja 250 dan Motor Sport Lainnya Merosot Sampai Rp 20 Jutaan - Semua Halaman - Grid Motor"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.