Search

Jadwal MMA Pekan Ini: Dari Duel di Amerika Hingga Istora GBK - Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Tayangan duel MMA akhir pekan ini diisi oleh dua pergelaran di negara berbeda. Dua pergelaran tersebut adalah UFC 247 yang digelar di Houston, AS pada Sabtu malam 8 Februari 2020 dan One Championship: Warriors Code yang digelar di Istora GBK pada Jumat malam 7 Februari.

UFC 247 menampilkan partai utama perebutan gelar kelas berat ringan (93 kg) antara juara bertahan Jon Jones melawan Dominick Reyes. Jones yang merupakan petarung legendaris di UFC akan diuji oleh Reyes yang pendatang baru.

Duel Jones vs Reyes menurut jadwal akan ditayangkan langsung di Indonesia lewat kanal Fox Sports di televisi berbayar, pada Minggu 9 Oktober pagi WIB.

Sementara One Championship yang merupakan promotor MMA terbesar di Asia akan menampilkan partai utama jago lokal yang mulai lain daun, Eko Roni Saputra. Petarung asal Kaltim ini akan menghadapi lawan asal Kamboja, Khon Sichan.

Jon Jones dan Dominick Reyes dalam jumpa media menjelang duel mereka yang dijadwalkan dalam UFC 247 di Houston, Texas pada 8 Februari 2020. (MMA Junkie/USA Today Sports)

Eko merupakan petarung yang berprospek cerah di One Championship. Memiliki rekor gulat 116-10-0 dan memenangkan beberapa kejuaran gulat nasional, Eko langsung bergabung dengan tim Evolve MMA untuk mengasah lebih dalam lagi keilmuan mixed martial arts-nya semenjak awal 2019.

“Sekarang saya memperdalam latihan disiplin ilmu bela diri lainnya seperti Boxing, Brazilian Jiu Jitsu dan Muay Thai. Itu merupakan skill utama yang harus saya kuasai dan kembangkan sehingga saya bisa menjadi petarung yang lengkap,” kata Eko Roni soal persiapannya menghadapi duel One Championship MMA, Jumat malam.

Let's block ads! (Why?)



"Sport" - Google Berita
February 05, 2020 at 09:25AM
https://ift.tt/2GVLRjf

Jadwal MMA Pekan Ini: Dari Duel di Amerika Hingga Istora GBK - Tempo
"Sport" - Google Berita
https://ift.tt/35r9aeK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadwal MMA Pekan Ini: Dari Duel di Amerika Hingga Istora GBK - Tempo"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.