Search

Pemerintah Harus Teruskan Penghargaan untuk Atlet

INILAHCOM, Tangerang Selatan - Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi berjanji akan terus berikan apresiasi dan penghargaan kepada atlet Indonesia. Hal itu merupakan instruksi langsung dari Presiden Jokowi.

Menpora menghadiri langsung acara pemberian penghargaan atlet dan mantan atlet bulutangkis, Selasa (19/12/2017). Acara tersebut diadakan bersamaan dengan bergulirnya Yonex-Sunrise Doubles Special Championships Presented by Candra Wijaya 2017.

Pengharagaan tersebut diberikan kepada Djoko Santoso sebagai mantan Ketum PBSI periode 2008-2012, legenda bulutangkis, Ricky Soebagdja, Rexy Mainaky serta tokoh-tokoh bulutangkis lainnya.

Sebelumnya Kemenpora mengadakan acara pemberian penghargaan pekan lalu. Acara bertajuk Anugerah Legenda Olahraga Indonesia menghadirkan mantan-mantan atlet Indonesia berprestasi untuk diberikan penghargaan.

"Saya harus ucapkan selamat kepada penerima penghargaan. Ini merupakan apresiasi luar biasa di bulutangkis," ujar Imam usai acara penghargaan.

"Kami dari pemerintah akan lanjutkan terus tradisi memberikan penghargaan. Seperti acara kemarin, Anugerah Legenda Olahraga Indonesia akan kami adakan kembali," lanjut Imam.

"Ini merupakan perintah langsung dari bapak Presiden Jokowi. Dia meminta legenda olahraga Indonesia untuk terus diperhatikan," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pemerintah Harus Teruskan Penghargaan untuk Atlet : http://ini.la/2425410

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemerintah Harus Teruskan Penghargaan untuk Atlet"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.