Search

Srikandi Cup 2018-19 Resmi Bergulir

INILAHCOM, Denpasar - Turnamen basket putri antar klub di Indonesia, Skikandi Cup musim 2018-19 resmi digelar hari ini, Senin 26 November 2018. Seri pertama akan dilangsung di GOR Merpati, Denpasar, Bali.

Musim ini Srikandi Cup diikuti oleh tujuh tim yakni Merpati Bali, Flying Wheel Makassar, GMC Cirebon, Tenaga Baru Pontianak, Sahabat Semarang, Tanago Jakarta dan tim pendatang baru Scorpio Jakarta. Namun juara bertahan Surabaya Fever dan semifinalis Merah Putih Jakarta absen digelaran kali ini.

Namun demikian, pemilik klub Merpati Bali yang juga selaku Koordinator Srikandi Cup, Deddy Setiawan, mengatakan absenya dua tim kuat tersebut tidak akan mengubah peta persaingan di Srikandi Cup musim ini.

"Musim ini format kami berganti menjadi liga. Absennya juara bertahan Surabaya Fever dan Merah Putih Jakarta memberi pengaruh terhadap peta persaingan musim ini. Namun tidak lantas membuat kualitas liga akan menurun, justru sebaliknya musim ini terbilang musim yang kompetitif," ujarnya dalam rilis yang diterima INILAHCOM.

"Contohnya hadirnya Scorpio Jakarta yang memiliki pemain berpengalaman yang kembali memperkuat klub asalnya. Demikian dengan GMC Cirebon yang ditangani pelatih asing asal Korea. Perputaran rotasi pemain baru dibeberapa tim juga harus dipehitungkan," tambahnya.

"Untuk liga sendiri, musim ini kami menyediakan live streaming dan mengikat kerja sama selama 3 tahun dengan LiGR penyedia grafis statistik asal Australia. Semoga hal ini bisa memuaskan pecinta Srikandi Cup diseluruh Indonesia dan juga untuk rekan-rekan media khususnya untuk memperdalam tulisan dengan data yang kami sediakan," pungkasnya.

Laga perdana Srikandi Cup musim 2018-19, Senin (26/11/2018) 15.00 WITA, akan dibuka oleh GMC Cirebon kontra Scorpio Jakarta, dan pertandingan kedua tuan rumah Merpati Bali menghadapi Flying Wheel Makassar.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Srikandi Cup 2018-19 Resmi Bergulir : https://ift.tt/2FGeGCq

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Srikandi Cup 2018-19 Resmi Bergulir"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.