Search

Indonesia Loloskan Tiga Wakil ke Semifinal

INILAHCOM, Birmingham - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi wakil ketiga Indonesia yang lolos ke semifinal All England 2019. Praveen/Melati menyingkirkan unggulan keempat.

Bertanding di Arena Birmingham, Jumat (8/3/2019), Praveen/Melati mengalahkan pasangan asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, 16-21, 21-12, dan 21-17 dalam waktu 59 menit.

"Menghadapi mereka tidak boleh terpancing dengan pola main yang cepat. Terpenting komunikasi dan menerapkan pola yang tepat. Itu saja kuncinya," ungkap Praveen, ditemui di mixed zone.

"Kita main harus sabar dan tenang. Mereka kalau main drive adu panjang lepas kontrol, itu kesukaan mereka. Jadi saling mengingatkan atur ritme saja," timpal Melati.

Di semifinal, Praveen/Melati akan menghadapi unggulan pertama asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

"Kelebihan mereka itu sudah dapat rasa percaya dirinya. Besok masuk ke lapangan jangan melihat mereka itu peringkat satu dunia. Setiap masuk lapangan ada kemungkinan untuk menang walaupun mereka lebih diunggulkan," tambah Praveen.

"Mereka lebih percaya diri dan kompak, jadi kelihatannya mereka tak punya celah. Melawan mereka kami harus siap capek, fokus, dan tak boleh lengah satu pukulan pun. Kans menang masih ada," tandasnya.

Dua wakil Indonesia yang lebih dulu merebut tiket ke semifinal adalah dua ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Nendia Primarasa - Tradisi Membahagiakan Supported By

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Indonesia Loloskan Tiga Wakil ke Semifinal : https://ift.tt/2NV6gry

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Indonesia Loloskan Tiga Wakil ke Semifinal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.