Search

Kalahkan GSW, Spurs Catat 9 Kemenangan Beruntun

INILAHCOM, San Antonio - San Antonio Spurs meraih kemenangan sembilan beruntun usai mengalahkan Golden State Warriors.

Dalam lanjutan pertandingan NBA di AT&T Center, Selasa (19/3/2019) pagi WIB, Warriors yang sudah memastikan satu tempat di babak playoff sebagai pemimpin wilayah barat tetap menurunkan tim terbaiknya.

Pertandingan berjalan ketat di kuarter pertama, kedua tim bermain imbang 25-25. Spurs menjauh di kuarter kedua berkat tambahan 33 poin berbanding 22 poin yang diukir Warriors.

Warriors sempat mengejar ketertinggalan menjadi 78-82. Namun, di kuarter terakhir Spurs mampu kembali menjauhkan keunggulan dengan tambahan 29 poin sekaligus menutup pertandingan dengan skor 111-105.

DeMar DeRozan dan LaMarcus Aldridge jadi bintang kemenangan Spurs. DeRozan membuat triple-double dengan 26 poin, sembilan rebounds dan delapan assists. Sedangkan Aldrige membuat 23 poin dan 13 rebounds di laga ini.

Di kubu Warriors Stephen Curry jadi top performer dengan torehan 25 poin dengan 18 diantaranya dari lemparan tiga poin. Sedangkan Kevin Durrant membuat 24 poin, plus sumbangan 14 poin dari Klay Thompson.

Hasil tersebut memperpanjang catatan sembilan kemenangan beruntun Spurs. Sebelumnya, mereka mampu mengalahkan Brooklyn Nets, Detroit Pistons, Oklahoma City Thunder, Denver Nuggets, Atlanta Hawks, Milwaukee Bucks, Dallas Mavericks, New York Knicks, dan Portland Trail Blazers.

Kekalahan ini tak berpengaruh pada Warriors yang belum tergoyahkan di puncak klasemen dengan rekor 47-22. Sedangkan Spurs masih di peringkat lima dengan rekor 42-29.

Hasil NBA Lainnya

Detroit Pistons 119-126 Cleveland Cavaliers
Utah Jazz 116-95 Washington Wizards
Denver Nuggets 114-105 Boston Celtics
New York Knicks 92-128 Toronto Raptors
Miami Heat 116-107 Oklahoma City Thunder
New Orleans Pelicans 129-125 Dallas Mavericks
Chicago Bulls 116-101 Phoenix Suns

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kalahkan GSW, Spurs Catat 9 Kemenangan Beruntun : https://ift.tt/2Fgd270

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kalahkan GSW, Spurs Catat 9 Kemenangan Beruntun"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.