INILAHCOM, Oakland - Toronto Raptors menjuarai NBA 2019 setelah di gim keenam mengalahkan juara bertahan Golden State Warriors dengan skor 114-110. Raptors menang agregat 4-2 atas Warriors.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Oracle Arena, Oakland, Jumat (14/6/2019) pagi WIB, Warriors yang membutuhkan kemenangan untuk menyamakan agregat bermain agresif sejak kuarter pertama.
Namun, Raptors mampu memberikan perlawanan berarti bagi tuan rumah. Kawhi Leonard dkk menutup kuarter pertaa dengan keunggulan 33-32 atas Warriors.
Laga berjalan lebih menarik di kuarter dua, tembakan tiga poin dari Stephen Curry dan Klay Thompsom membawa Warriors sementara unggul. Tambahan 33 poin di kuarter tiga membuat Warriors unggul 88-86.
Tanda-tanda kekalahan Warriors mulai napak setelah Thompson mengalami cedera. Ia sempat masuk ke lorong menuju ruang perawatan, namun kembali ke lapangan untuk melakukan dua free throw. Sempat memaksakan bermain, Thompson harus benar-benar menyudahi laga lebih awal.
Kehilangan Thompson membuat permainan Warriors sedikit terganggu, situasi tersebut dimanfaatkan oleh Kyle Lowry untuk membalikkan kedudukan 108-106 saat pertandingan menyisakan 29 detik.
Warriors tak lantas menyerah, dua lemparan bebas Curry menipiskan skor 110-109. Namun. foul Draymond Green saat satu detik tersisa dimaksimalkan Leonard lewat dua lemparan bebas untuk mengunci kemenangan 114-110 atas Warriors.
Bagi Raptors ini merupakan gelar juara NBA pertama sepanjang sejarah klub.
Kawhi Leonard, Pascal Siakam, dan Kyle Lowry menjadi pahlawan kemenangan Raptors. Keduanya menyumbang masing-masing 26 dan 22 poin. Sementara di kubu Warriors Klay Thompson yang cedera menyumbang 30 poin, Curry 21 poin serta Andre Iguodola 22 poin.
Baca Kelanjutan Menangi Gim Enam, Toronto Raptors Juara NBA 2019 : http://bit.ly/2ReS2DmBagikan Berita Ini
0 Response to "Menangi Gim Enam, Toronto Raptors Juara NBA 2019"
Posting Komentar