Search

Jonatan Tumbang, Indonesia Kembali Tertinggal

INILAHCOM, Bangkok - Indonesia kembali tertinggal dari China di semifinal Piala Thomas dan Uber 2018. Tim Merah Putih sementara tertinggal 1-2.

Indonesia gagal meraih poin di partai ketiga dimana Jonatan Christie dikalahkan Shi Yuqi, melalui pertarungan tiga gim, 21-18, 12-21, dan 15-21 dalam waktu 63 menit.

Di partai pertama, China meraih poin setelah Chen Long mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting, 22-20 dan 21-16.

Indonesia bisa menyamakan skor melalui ganda Marus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang menaklukkan Zhang Nan/Liu Cheng, 12-21, 21-17, dan 21-15.

Di partai keempat, ganda kedua Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi Li Junhui/Liu Yuchen. Ini menjadi pertemuan kedelapan kedua pasangan. Untuk sementara Ahsan/Hendra kalah head-to-head 2-5.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jonatan Tumbang, Indonesia Kembali Tertinggal : https://ift.tt/2ILdvi5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jonatan Tumbang, Indonesia Kembali Tertinggal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.