Search

Gregoria Kalah, 5 Wakil Indonesia di Perempatfinal

INILAHCOM, Tokyo - Laju tunggal putri Gregoria Mariska terhenti di babak kedua Jepang Terbuka 2018. Dengan demikian, Indonesia mengirimkan lima wakil di perempatfinal.

Berlaga di Musashino Forest Sport Plaza, Kamis (13/9/2018) sore WIB, Gregoria dikalahkan unggulan keempat asal Thailand, Ratchanok Intanon, 15-21 dan 13-21 dalam waktu 40 menit.

Dengan demikian, tak ada wakil tunggal putri di perempatfinal. Lima wakil Indonesia yang lolos terdiri dari dua ganda putra, satu ganda campuran, satu tunggal putra, dan satu ganda putri.

Dua ganda putra yang lolos adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianton. Di ganda putri ada Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Sementara itu, ganda campuran diwakili Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Gregoria Kalah, 5 Wakil Indonesia di Perempatfinal : https://ift.tt/2N88rKZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gregoria Kalah, 5 Wakil Indonesia di Perempatfinal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.