INILAHCOM, New York - Kejutan terjadi di babak perempatfinal AS Terbuka 2018, juara bertahan Sloane Stephens dipastikan terhenti langkahnya usai dikalahkan petenis unggulan ke-19 Anastasija Sevastova.
Bermain di depan publik sendiri yang memadati Arthur Ashe Tennis Stadium, Rabu (5/9/2018) dini hari WIB, Stephens dipaksa menyerah dua set langsung 6-2 dan 6-3.
Buruknya efisiensi servis Sloane menjadi salah satu penyebab kekalahannya. Sepanjang pertandingan, ia hanya mencatatkan 22 pukulan winnners, sedangkan lawannya melakukan 40 pukulan winners.
Sloane memperpanjang daftar petenis putri unggulan yang harus gugur. Sebelumnya, ada nama Angelique Kerber yang tersingkir di babak kedua, lalu, unggulan kelima Petra Kvitova yang terhenti di babak ketiga dan unggulan kedua Caroline Wozniacki yang harus angkat koper di babak pertama.
Meskipun gagal mempertahankan gelar juara, Sloane mengakui pencapaiannya kali ini cukup membanggakan karena sejak babak pertama ia harus melewati pertandingan yang tidak mudah.
"Saya sulit tidur di babak pertama, dan itu benar-benar buruk," ujar petenis 25 tahun seperti dikutip dari ESPN.
"Faktanya, saya bisa melaju sampai ke perempatfinal dan memainkan beberapa pertandingan bagus dan saya sudah berkompetisi sekuat mungkin, saya pikir ini menghadirkan kebanggaan," pungkasnya.
Di babak semifinal, Sevastova akan berjumpa dengan pemenang antara Serena Williams kontra petenis unggulan delapan asal Republik Ceko, Karolina Pliskova.
Baca Kelanjutan Kejutan, Juara Bertahan Sloane Stephens Tersingkir : https://ift.tt/2NiOPmLBagikan Berita Ini
0 Response to "Kejutan, Juara Bertahan Sloane Stephens Tersingkir"
Posting Komentar