INILAHCOM, Paris - Petenis putri unggulan ke-13, Caroline Wozniacki, harus tersingkir di putaran pertama Grand Slam Prancis Terbuka 2019.
Bertanding di Court Philippe-Chatrier, petenis asal Denmark itu harus mengakui keunggulan Veronika Kudermetova dalam pertandingan tiga set.
Sempat unggul di set pertama 6-0, Caroline gagal mempertahankan permainannya dan takluk di dua set berikutnya 6-3, 6-3. Kedua pemain sama-sama meraih lima kemenangan break poin.
"Ini benar-benar membuat saya frustrasi. Sejauh ini bukan tahun yang hebat bagi saya, jadi saya akan bekerja keras dan mencoba memutarnya," kata mantan pemain nomor satu dunia berusia 28 tahun itu dikutip dari BBC.
"Saya pikir dia sangat beruntung pada awal set kedua dan memanfaatkan peluang yang didapatnya. Saya kehabisan tenaga pada akhirnya dan membuat beberapa kesalahan sendiri yang biasanya tidak saya lakukan," tutupnya.
Berbeda dengan Wozniacki, petenis unggulan ke-10 asal Amerika, Serena Williams, berhasil melangkah ke babak kedua setelah menang dalam pertandingan tiga set.
Serena berhasil mengalahkan Vitalia Diantchenko (Rusia) meski sempat tertinggal 2-6 di set kedua. Dua set berikutnya Serena mampu bangkit dan menang 6-1, 6-0.
Baca Kelanjutan Caroline Wozniacki Terhenti, Serena Williams Lolos : http://bit.ly/2W7QfptBagikan Berita Ini
0 Response to "Caroline Wozniacki Terhenti, Serena Williams Lolos"
Posting Komentar