INILAHCOM, Paris - Dominic Thiem (unggulan keempat) dan Juan Martin del Porto (unggulan kedelapan) berhasil melaju ke babak keempat Grand Slam Prancis Terbuka 2019.
Thiem memastikan diri lolos setelah mengalahkan petenis asal Kazakhstan, Alexander Bublik, setelah dipaksa bermain empat set.
Set pertama Thiem menang 6-3, namun set kedua harus ditentukan melalui tie break dan Thiem kalah 6-7 (6-8). Tapi Thiem menyampu bersih dua set berikutnya, 6-3, 7-5.
Di babak keempat Thiem akan menghadapi Pablo Cueva (Uruguay) yang lolos setelah menang atas unggulan ke-28, Kyle Edmund (Inggris).
Sementara Del Porto lolos setelah menjalani pertandingan sengit dengan petenis asal Jepang Yoshihito Nishioka. Del Porto dipaksa bermain lima set.
Tertinggal 5-7 di set pertama, Del Porto mampu mengamankan dua set berikutknya, 6-4, 6-2. Namun di set keempat Nishioka menang lewat tie break 7-6 (7-5). Beruntun di set penentu Del Porto mampu menang dengan skor 6-2.
Petenis asal Argentina itu sudah ditunggu oleh wakil Australia, Jordan Thompson, di babak keempat. Thompson lolos setelah menang dari Ivo Karlovic (Kroasia) 6-3, 6-4, 6-7 (2-7), 6-3.
Baca Kelanjutan Dominic Thiem dan Del Porto ke Babak Keempat : http://bit.ly/30YiQvYBagikan Berita Ini
0 Response to "Dominic Thiem dan Del Porto ke Babak Keempat"
Posting Komentar