Search

Hadapi Denmark, Indonesia Waspadai Tiga Sektor

INILAHCOM, Nanning - Tim Piala Sudirman Indonesia akan melakoni laga pamungkas Grup B melawan Denmark. Tim Merah Putih mewaspadai tiga sektor yang dinilai menjadi kekuatan Denmark.

Indonesia meraih kemenangan 4-1 atas Inggris di laga perdana. Selanjutnya, Indonesia akan menantang Denmark, Rabu (22/5/2019). Agar bisa menjadi juara grup, laga melawan Denmark wajib dimenangkan. Di pertandingan pertamanya, Denmark dikalahkan Inggris dengan skor 2-3.

Sebagai juara grup, Indonesia akan terhindar dari juara grup lainnya yang biasanya ditempati tim-tim unggulan. Menghadapi Denmark, Indonesia mewaspadai tiga sektor mereka, yakni tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran.

Tunggal putra Denmark diperkuat oleh Juara Dunia 2017, Viktor Axelsen dan Anders Antonsen yang naik podium di Istora pada kejuaraan Daihatsu Indonesia Masters 2019.

Pada sektor ganda putra, Denmark mengandalkan pasangan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen yang ada di rangking delapan dunia. Nama Mathias Boe juga ada dalam susunan tim Denmark.

Meskipun tak lagi diperkuat Christinna Pedersen, namun ganda campuran Denmark tak bisa dipandang sebelah mata. Masih ada Mathias Christiansen yang bisa saja dikombinasikan dengan pemain muda. Selain itu ada Niclas Nohr/Sara Thygesen yang pernah mengalahkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di German Open 2018.

Penampilan tunggal putri Denmark juga mulai meningkat. Mia Blichfeldt menundukkan Gregoria Mariska Tunjung dalam pertemuan terakhir. Selain Blichfeldt, Denmark juga diperkuat oleh Line Kjaersfeldt.

"Jangan salah, ada tiga kekuatan Denmark yang tidak bisa diremehkan. Pertama, mereka punya tunggal putra yang bisa diandalkan. Ganda putra, walaupun pasangan utamanya sudah tidak ada, tapi pelapisnya bukan pasangan yang gampang dikalahkan dan ketemu ganda putra Indonesia selalu ketat," ujar Chef de Mission tim Piala Sudirman Indonesia, Achmad Budiharto.

"Di ganda campuran, saya rasa Denmark sudah menemukan pasangan baru. Tiga partai ini patut diwaspadai tanpa mengesampingkan ganda putri dan tunggal putri," tambahnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Hadapi Denmark, Indonesia Waspadai Tiga Sektor : http://bit.ly/2VFG6el

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hadapi Denmark, Indonesia Waspadai Tiga Sektor"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.