Search

Marc Marquez Pole Position di MotoGP Prancis

INILAHCOM, Le Mans - Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, meraih pole position di MotoGP Prancis usai menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi.

Dilangsung di Sirkuit Le Mans, Sabtu (18/5/2019), meski babak kualifikasi diguyur hujan dan sempat terjatuh Marc Marquez mampu mencatat waktu tercepat 1 menit 40,952 detik.

Marquez unggul 0,360 detik dari Danilo Petrucci (Ducati), dan berselisih 0,414 detik dari pembalap Pramac Ducati, Jack Miller, yang menempati posisi ketiga. Diikuit Andre Dovizioso keempat dan Valentino Rossi kelima.

Valentino Rossi sebenarnya tampil oke di kualifikasi pertama, namun kondisi sirkuit yang basah membuat pembalap asal Italia itu justru melambat dan harus puas di posisi kelima.

Sementara Pol Espargaro yang mencoba mengejar catatan waktu Marquez juga terjatuh dan harus mundur dari kualifikasi. Selain Pol Espargaro, Jack Miller juga merasakan licinnya lintasan balapan.

Sedangkan rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo, berada di posisi kedelapan dengan catatan 1 menit 42,067.

Nasib berbeda dialami oleh pemenang GP Amerika, Alex Rins, yang tidak tampil maksimal dan harus puas memulai balapan dari posisi ke-19.

Di posisi keenam hingga sepuluh dihuni oleh Franco Morbidelli, Takaaki Nakagami (Jepang), Jorge Lorenzo, dan Aleix Espargaro.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Marc Marquez Pole Position di MotoGP Prancis : http://bit.ly/2WRghJX

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Marc Marquez Pole Position di MotoGP Prancis"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.