
INILAHCOM, Jakarta - Lifter putra Indonesia, Eko Yuli Irawan, meraih medali emas di nomor 62 kg. Ini menjadi medali emas kelima Indonesia di Asian Games 2018.
Dalam pertandingan cabang olahraga Angkat Besi yang berlangsung di JIEcpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (21/8/2018) siang WIB, Eko Yuli mencatat total angkatan 311 kg. Lifter 29 tahun melakukan angkatan snatch terbaik 141 kg, kemudain disempurnakan angkatan Clean and Jerk terbaik 170 kg.
Lifter Vietnam, Vinh van Trinh, meraih medali perak dengan membukukan total angkatan 299 kg. Ia gagal meraih emas setelah angkatan Clean and Jerk 179 kg gagal di kesempatan ketiga.
Medali perunggu diraih lifter Uzbekistan, Adkhamjon Ergashev, yang melakukan total angkatan 288 kg.
Bagi cabang Angkat Besi Indonesia, ini merupakan medali emas pertama. Sebelumnya, cabor ini menyumbang medali perak yang diraih Sri Wahyuni di nomor 48 kg putri serta medali perunggu yang dipersembahkan Surahmat Bin Suwoto di nomor 56 kg putra.
Dengan tambahan satu medali emas, Kontingen Indonesia sudah mengemas lima medali emas, dua perak, serta tiga perunggu. Indonesia masih berada di bawah Tiongkok, Jepang dan Korea Selatan di tabel perolehan medali sementara.
Baca Kelanjutan Eko Yuli Sumbang Emas dari Angkat Besi : https://ift.tt/2MHUq5IBagikan Berita Ini
0 Response to "Eko Yuli Sumbang Emas dari Angkat Besi"
Posting Komentar