INILAHCOM, Jakarta - Sebastian Vettel menjadi yang pertama melewati garis finis di GP Formula 1 Belgia. Di posisi kedua ada Lewis Hamilton dan Max Verstappen finis di posisi tiga.
Dalam balapan yang berlangsung di Spa Francorchamps, Minggu (26/8/2018) malam WIB, tiga pebalap langsung out setelah terlibat insiden selepas start. Diawali mobil Nico Hulkenberg yang menabrak bagian belakang mobil Fernando Alonso hingga mobilnya melayang lalu menabrak Charles Leclerc.
Insiden kembali terjadi beberapa lap berselang, kali ini melibatkan Daniel Ricciardo, Kimi Raikkonen, da Valtteri Bottas. Ketiganya mengalami kerusakan dan harus masuk pit.
Raikkonen sempat melanjutkan balapa sampai putaran kedelapan sebelum akhirnya harus keluar karena mengalami masalah pada mobilnya. Ricciardo bisa melaju sampai putaran ke-28, namun ia memutuskan kembali ke garasi dan tidak melanjutkan balapan.
Di luar insiden yang terjadi, Vettel nyaman berada di urutan pertama setelah merebutnya dari Hamilton. Sampai melewati garis finis, Vettel mampu menjaga jarak waktu 11 detik dengan Hamilton yang menyelesaikan balapan di posisi kedua disusul Verstappen di urutan tiga.
Walaupun gagal jadi juara di GP Belgia, Hamilton masih memimpin klasemen pebalap dengan 231 poin, diikuti Vettel di urutan kedua yang mengemas 214 poin, posisi tiga masih ditempati Raikkonen dengan nilai 146 hanya unggul dua poin dari Bottas.
Baca Kelanjutan Vettel Finish Terdepan di GP Belgia : https://ift.tt/2wcXTQwA dominant victory for Sebastian Vettel in Spa!
Both @ForceIndiaF1's in the top 10 #BelgianGP #F1 pic.twitter.com/rqaNIw0kHY
Formula 1 (@F1) August 26, 2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Vettel Finish Terdepan di GP Belgia"
Posting Komentar