
INILAHCOM, Jakarta - Gregoria Mariska menyumbang poin pertama untuk tim bulutangkis beregu Indonesia di semifinal Asian Games 2018.
Bertanding di Istora Senayan, Selasa (21/8/2018), Gregoria mengalahkan Akane Yamaguchi melalui pertarungan tiga gim, 21-16, 9-21, dan 21-18.
Di gim pertama, Gregoria tampil apik dan mampu membuat Akane kesulitan. Beberapa kali pukulannya tak bisa dikembalikan Akane. Gregoria merebut gim pertama 21-16.
Di gim kedua, Akane mulai bangkit. Dia mampu memimpin 11-6 di interval. Akane terus meninggalkan Gregoria dengan keunggulan 17-9 sebelum akhirnya menutup gim kedua 21-9.
Memasuki gim penentuan, Akane langsung meninggalkan Gregoria dengan skor 9-3. Perlahan tapi pasti, Gregoria bisa menyamakan skor 10-10 dan berbalik unggul 11-10 di interval.
Selepas interval, Gregoria terus melaju dan unggul 17-14. Gregoria mampu mempertahankan unggulan dan akhirnya menutup gim ketiga 21-18.
Setelah ini akan bertanding nomor ganda antara Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Baca Kelanjutan Gregoria Rebut Poin Pertama untuk Indonesia : https://ift.tt/2wdVgx1Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gregoria Rebut Poin Pertama untuk Indonesia"
Posting Komentar