Search

Jonatan: Ada Faktor Keberuntungan di Gim Kedua

INILAHCOM, Birmingham - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melangkah ke babak kedua All England 2019. Menurut Jonatan, dia masih beradaptasi dan dinaungi sedikit keberuntungan di gim kedua.

Berlaga di Arena Birmingham, Rabu (6/3/20190, Jonatan menyingkirkan wakil Korea Selatan, Lee Dong Keun, 21-16 dan 21-19.

Jonatan memulai babak awal dengan kurang baik. Peraih medali Asian Games 2018 merasa gugup di babak pertama meskipun pada akhirnya bisa menang. Di gim kedua, Jonatan sempat tertinggal jauh 11-19. Tapi, dia bisa membalikkan skor dan akhirnya menang 21-19.

"Ada faktor luck juga di game kedua. Pada game pertama, saya agak nervous, di awal-awal masih cari-cari cara main. Tahun ini rasanya beda, biasanya di All England bolanya agak berat, kali ini agak kencang," ujar Jonatan.

"Waktu tertinggal 11-19 itu, saya hanya main nothing to lose saja. Mungkin Lee ada trauma, sudah leading jauh jadi tersusul. Sebetulnya permainan dia tidak jauh beda dengan yang sebelumnya, saya lebih berusaha untuk tidak mengikuti tipe mainnya dia yang agak lambat," tambahnya.

Di babak kedua, Jonatan akan menghadapi wakil India, Kidambi Srikanth. Dari catatan pertemuan, Jonatan masih unggul 3-2.

Nendia Primarasa - Tradisi Membahagiakan Supported By

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jonatan: Ada Faktor Keberuntungan di Gim Kedua : https://ift.tt/2C9YaX8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jonatan: Ada Faktor Keberuntungan di Gim Kedua"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.