Search

Kontrak Baru Marquez Bagus untuk Persiapan Honda

INILAHCOM, Jakarta - Marc Marquez berharap Honda segera memberinya kontrak baru agar bisa fokus dalam persiapan menuju MotoGP 2018.

Marquez pertama kali menerima kontrak dari Honda pada 12 Juli 2012, saat itu dia masih membalap di kelas Moto 2. Dua tahun berselang, pebalap berjuluk The Baby Alien melanjutkan kesepakatan dengan pabrikan asal Jepang.

Honda dan Marquez akhirnya sepakat menandatangani kontrak ketiganya pada 2 Juni 2016 setelah pabrikan mengabulkan persyaratan yang diajukan pebalap asal Spanyol tersebut mengenai perubahan konfigurasi mesin.

Soal kontrak keempatnya, Marquez masih menunggu tanda-tanda dari Honda. Dia berharap kesepakatan bisa segera tercapai agar tidak mengganggu fokusnya di tes pramusim.

"Saya sudah mulai berbicara dengan Honda, jika saya bisa menyelesaikan kesepakatan mengenai kontrak bisnis, maka akan jauh lebih baik. Karena saya dapat lebih berkonsentrasi pada motor. Itulah yang harus saya lakukan," kata pebalap 25 tahun kepada Mundo Deportivo.

Dalam dua tes pramusim yang sudah dilakukan peserta MotoGP di Malaysia dan Thailand, duo Honda, Dani Pedrosa dan Marc Marquez tampil meyakinkan dengan berada di urutan pertama dan kedua di pengujian terakhir di Sirkuit International Chang, Buriram, Thailand, Minggu (18/2/2018) kemarin.

Hasil tersebut membuktikan motor Honda bakal kompetitif di balapan musim ini.

Sumber: Motorsport

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kontrak Baru Marquez Bagus untuk Persiapan Honda : http://ift.tt/2EDxhyh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kontrak Baru Marquez Bagus untuk Persiapan Honda"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.