Search

Puan: 2018, Momentum Kebangkitan Olahraga Nasional

INILAHCOM, Jakarta - Rapat Anggota Tahunan (RAT) Komite Olimpiade Indonesia (KOI) tahun ini tidak seperti biasanya, mengingat tahun ini Indonesia akan menjadi Tuan Rumah Asian Games XVIII 2018.

"Tahun ini seluruh mata dan perhatian dunia akan tertuju kepada Indonesia dan hal ini menjadi kesempatan terbaik bagi bangsa Indonesia untuk membuktikan sebagai negara yang bermartabat, harmonis, bangsa besar, maju dan berprestasi," ujar Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani pada pembukaan RAT KOI tahun 2018 di Jakarta, Rabu pagi (28/2/2018).

RAT KOI, lanjut Menko PMK menjadi sangat penting mengingat KOI merupakan salah satu pemangku kepentingan utama bagi bangsa Indonesia untuk mencapai target sukses prestasi, sukses penyelenggaraan, dan sukses administrasi pada perhelatan Asian Games XVIII Tahun 2018 di Jakarta dan Palembang.

"Dengan begitu strategisnya peran KOI dalam keolahragaan nasional, maka KOI harus memiliki kapasitas yang mumpuni untuk melaksanakan amanat tersebut," harap Menko PMK.

Dalam rangka membangun kapasitas tersebut, Menko PMK berharap agar pelaksanaan RAT KOI menjadi momentum penting dalam merevitalisasi kelembagaan, personel, dan program kegiatan KOI.

Selain itu, menurut Menko PMK, KOI juga harus berada dalam hubungan antar pemerintah, KONI serta pengurus cabang olahraga (Cabor) yang harmonis dalam tujuan dan visi yang sama, yaitu mengangkat harkat dan martabat bangsa melalui olahraga.

Menko PMK juga menyampaikan, bahwa tahun 2018 harus menjadi tahun olahraga, terutama dengan diselenggarakannya Asian Games XVIII di Jakarta dan Palembang. Oleh karena itu, kita tidak boleh melewatkan momentum Asian Games XVIII sebagai ajang kebangkitan olahraga nasional.

Pembukaan RAT KOI Tahun 2018 yang mengangkat tema "Sukseskan Penyelenggaraan dan Prestasi di Asian Games XXVII Tahun 2018 Serta Terus Tingkatkan Harmonisasi Olahraga Indonesia" diikuti pengurus 68 Cabor anggota KOI. [*]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Puan: 2018, Momentum Kebangkitan Olahraga Nasional : http://ift.tt/2oF5W3E

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Puan: 2018, Momentum Kebangkitan Olahraga Nasional"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.