INILAHCOM, Paris - Greysia Polii buka rahasia keberhasilannya bersama Apriyani Rahayu menjuarai Prancis Terbuka Super Series 2017. Apa itu?
Greysia/Apriyani jumpa ganda putra Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung-Chan, di laga final yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertine, Minggu (29/10/2017) malam WIB.
Mereka mampu menyudahi perlawanan Lee/Shin dua set langsung 21-17 dan 21015 dalam waktu 54 menit. Ini menjadi gelar super series pertama pasangan yang mulai diduetkan pada Mei 2017.
Greysia mengatakan kunci keberhasilanya adalah kekuatan mental. Pebulutangkis30 tahun menyebut mereka tampil impresif karena punya kepercayaan diri tinggi.
"Kami sudah mempelajari permainan lawan, tadi pagi diskusi lagi sama pelatih, bagaimana sih pola main Lee/Shin? Kami well prepared banget, dan kami bisa mengaplikasikan di lapangan. Yang bisa bantu kami aplikasikan strategi adalah kekuatan mental," ujarnya pebulutangkis 30 tahun.
Lebih jauh, Greysia menilai Apriyani terus menunjukkan perkembangan yang oke selama berpasangan dengannya.
"Senang sama penampilan kami berdua, terutama Apri, dia bisa kontrol semua, apalagi final, bukan pertandingan yang mudah. Tetapi dia stabil, percaya diri dan ini membantu saya di lapangan. Saya juga tetap confidence level saya dimana," Greysia melanjutkan.
"Saya bilang sama Apri, tugas kami cuma kerja keras, sisanya semua Tuhan yang mengatur. Memang kami ingin sekali juara. Ini adalah awal, masih banyak tugas. Kami mau persembahkan ini untuk pelatih kami, Eng Hian, Chafidz Yusuf dan Ary Subarkah," dia memungkasi.
Baca Kelanjutan Greysia Ungkap Kunci Keberhasilan di Prancis Open : http://ini.la/2414570Bagikan Berita Ini
0 Response to "Greysia Ungkap Kunci Keberhasilan di Prancis Open"
Posting Komentar