Search

Srikandi Cup Kerja Sama dengan Produsen Olahraga

INILAHCOM, Jakarta - Kompetisi bola basket putri tertinggi di Indonesia, Srikandi Cup, menjalin kerja sama dengan produsen olahraga Jepang, Molten, selama dua musim. Dalam kerja sama ini, Molten memberikan dukungan berupa bola resmi, Molten BGG6X.

Penandatanganan kerja sama kedua belah pihak tersebut dilaksanakan, Selasa (10/10/2017) bertempat di kantor perwakilan Molten Indonesia, Sunter, Jakarta Utara. Mewakili delapan klub yang berpatisipasi, Deddy Setiawan selaku koordinator Srikandi Cup, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Molten dan berharap kerja sama ke depannya akan berlangsung dengan baik dan memuaskan kedua belah pihak.

"Atas nama Srikandi Cup, kami mengucapkan terima kasih kepada Molten yang turut berpartisipasi mendukung kompetisi Basket Putri Indonesia selama dua musim, khususnya dalam penyediaan bola resmi pertandingan, yakni Molten seri BGG6X," ujar Deddy, dalam rilis yang diterima INILAHCOM.

"Harapan kami, semoga dengan kemitraan ini, kedua belah pihak sama-sama saling menguntungkan dan bekerja sama dengan sebaik mungkin," lanjut Deddy.

Sementara itu, Direktur Utama PT. Pradajaya Sportivo Indonesia (perwakilan Molten Indonesia), Pal Singh, mengaku bangga bisa menjadi bagian resmi dari Srikandi Cup.

"Molten berkomitmen besar untuk memajukan olahraga basket di dunia maupun di Indonesia. Kami senang sekaligus bangga bisa menjadi mitra Srikandi Cup dalam penyediaan bola resmi kompetisi nanti. Harapan saya, animo dan juga prestasi basket putri Indonesia semakin lebih baik lagi dari musim sebelumnya," ungkapnya.

Srikandi Cup rencananya akan bergulir pada akhir November mendatang. Klub Flying Wheel Makassar akan bertindak menjadi tuan rumah pada seri pertama nanti.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Srikandi Cup Kerja Sama dengan Produsen Olahraga : http://ini.la/2410220

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Srikandi Cup Kerja Sama dengan Produsen Olahraga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.